ANALISIS PERUBAHAN PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL UNTUK MEMAKSIMALKAN LAYANAN JARINGAN GSM

SKRIPSI Program Studi Teknik Elektro Jurusan Teknik Elektro

Oleh: IMAM TARMIZI D01110029

FAKULTAS TEKNIK JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS TANJUNGPURA PONTIANAK 2017

ANALISIS PERUBAHAN PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL UNTUK MEMAKSIMALKAN LAYANAN JARINGAN GSM SKRIPSI

Oleh:

IMAM TARMIZI D01110029

Skripsi Diajukan Sebagai Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Dalam Bidang Teknik Elektro

FAKULTAS TEKNIK JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS TANJUNGPURA PONTIANAK 2017

ABSTRAK

Perubahan physical tunning antenna sectoral pada 2 BTS dengan masingmasing 1 sektor antena. Proses perubahan dimulai pada BTS terdekat dengan area Komplek Bali Agung 3 dengan nama TB_Purnama2, pada BTS tersebut dilakukan perubahan dengan metode azimuth tilt yang merubah arah pancar antena sektor 3 yang melayani jaringan 3G dengan kondisi sebelum perubahan berada di 240o menjadi 280o, pengujian melalui drive test dengan merujuk parameter KPI yang digunakan PT. Telkomsel Pontianak untuk layanan 3G yaitu RSCP dan Ec/No dan menghasilkan peningkatan layanan jaringan GSM untuk RSCP dengan kualitas sangat baik 54.57% menjadi 91.10% dengan selebihnya kualitas baik 8.90% dan tidak ada kualitas cukup baik ataupun kualitas buruk pada area tersebut, sedangkan untuk parameter Ec/No mengalami kenaikan untuk kategori sangat baik 28.10% dengan nilai sebelum perubahan 69.75% menjadi 97.85% terjadi peningkatan untuk layanan 3G pada area tersebut dengan melakukan perubahan untuk BTS TB_Purnama2 secara azimuth tilt. Proses perubahan selanjutnya dilakukan pada BTS Perum Perdana untuk menanggulangi keluhan pada jaringan 4G, pada BTS tersebut dilakukan perubahan dengan metode electrical tilt yang merubah fasa sinyal antena sektor 2 untuk layanan 4G dengan kondisi sebelum perubahan berada di 10 o menjadi 5o, selanjutnya dalam penelitian ini layanan jaringan GSM pada area tersebut kembali diuji melalui drive test dengan merujuk parameter KPI yang digunakan PT. Telkomsel Pontianak untuk layanan 4G yaitu RSRP dan SNR yang menghasilkan peningkatan layanan jaringan GSM pada area yang dikeluhkan dengan kenaikan untuk RSRP dengan kualitas baik 12.93% dengan selebihnya didominasi kualitas cukup baik dan tidak ada kualitas buruk pada area tersebut, sedangkan parameter SNR mengalami kenaikan 9.42% untuk kualitas cukup baik dengan selebihnya didominasi dengan kualitas buruk dan 0.00% kualitas baik untuk parameter SNR pada penelitian ini dengan kesimpulan terjadi peningkatan untuk layanan 4G pada area tersebut dengan melakukan perubahan untuk BTS Perum Perdana secara electrical tilt. Kata kunci : Physical Tunning, Antenna sectoral

DAFTAR ISI Abstrak ..................................................................................................

i

Kata Pengantar ......................................................................................

ii

Daftar Isi ...............................................................................................

iv

Daftar Tabel ..........................................................................................

viii

Daftar Gambar ......................................................................................

ix

Daftar Istilah .........................................................................................

xii

BAB I

BAB II

PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang ..............................................................

I-1

1.2. Perumusan Masalah ......................................................

I-3

1.3. Tujuan Penelitian ..........................................................

I-3

1.4. Pembatasan Masalah .....................................................

I-4

1.5. Sistematika Penulisan ...................................................

I-5

PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL DAN LAYANAN JARINGAN GSM 2.1

Antena .............................................................................

II-1

2.1.1 Pola Radiasi .............................................................

II-1

2.1.2 Lebar Berkas ............................................................

II-2

2.1.3 Direktivitas ..............................................................

II-3

2.1.4 Gain Antena ....................................................... .....

II-4

2.1.5 Bandwidth ................................................................

II-5

2.2.6 Impedansi Input .......................................................

II-5

2.2 Antena Sektoral ..............................................................

II-6

2.3 Tilting Antenna ...............................................................

II-7

a.

Metode Tilting Mechanic ......................................... II-7 1. Downtilt ..............................................................

II-8

2. Uptilt ...................................................................

II-8

b.

Metode Tilting Electrical .......................................... II-9

c.

Metode Tilting Azimuth ............................................ II-10

2.4 Sistem Komunikasi Seluler ............................................

II-11

2.4.1. Definisi Komunikasi Seluler ................................

II-11

2.4.2. Sistem GSM .........................................................

II-14

2.4.3. Arsitektur Jaringan GSM .....................................

II-15

a. Mobile Station (MS) ..........................................

II-15

b. Base Station System ...........................................

II-16

c. Network Switching System (NSS) .......................

II-16

d. Network Management System .............................

II-17

2.4.4 Konsep Seluler .......................................................

II-17

2.5 Drive test ........................................................................

II-20

BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1. Lokasi Penelitian ............................................................

III-1

3.1.1 BTS TB_Purnama2 .................................................. III-1 3.1.2 BTS Perum Perdana ................................................. III-2 3.2. Peralatan yang digunakan ...............................................

III-3

3.3. Metode Penelitian ...........................................................

III-3

3.3.1 Drive Test ................................................................. III-5 3.3.2 NEMO ...................................................................... III-5 1.

Receive Signal Code Power (RSCP) ............................. III-9

2.

Energy Carrier Per Noise (Ec/No) ................................ III-9

1.

Reference Signal Received Power (RSRP) .................... III-10

2.

Signal-to-Noise Ratio (SNR) ......................................... III-11

3.4. Teknik Tilting Antenna .....................................................

III-6

3.4.1 Tilting Antenna BTS TB_Purnama .........................

III-6

3.4.2 Tilting Antenna BTS Perum Perdana ......................

III-7

3.5. Perhitungan Jarak Pancar Antena .....................................

III-9

BAB IV ANALISIS PERUBAHAN PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL UNTUK MEMAKSIMALKAN LAYANAN JARINGAN GSM 4.1. Physical Tunning Antenna Sectoral BTS TB_Purnama2 4.1.1 Kondisi BTS TB_Purnama2 Sebelum Perubahan .. a.

IV-1 IV-1 Panorama

Tiap Sektor Antena ........................... b. Pengaturan Electrical tilt Pada Antena .............. c.

IV-2 IV-3 Pengatura

n Mechanical tilt pada antena ............. 1.

IV-4 Rute

Drive test ...................................................

IV-6

2. Hasil Kuat Sinyal ...........................................

IV-7

4.1.2 Kondisi BTS TB_Purnama2 Sesudah Perubahan ..

IV-8

 Receive Signal Code Power (RSCP) .................

IV-10

 Energy Carrier Per Noise (Ec/No) ...................

IV-11

4.1.3 Perhitungan Jarak Pancar Antena Sektoral BTS TB_Purnama2  Sektor 1 .............................................................

IV-11

 Sektor 2 .............................................................

IV-12

 Sektor 3 .............................................................

IV-12

4.2. Physical Tunning Antenna Sectoral BTS Perum Perdana 4.2.1 Kondisi BTS Perum Perdana Sebelum Perubahan

IV-4

a. Panorama Tiap Sektor Antena ..........................

IV-13

b. Pengaturan Electrical tilt Pada Antena .............

IV-15

c.

Pengatura n Mechanical tilt pada antena ...........

1.

IV-16 Rute

Drive Test .................................................

IV-18

2. Hasil Kuat Sinyal 

Reference Signal Receive Power .................

IV-19



Signal-toNoise Ratio ..................................

4.2.2 Kondisi BTS Perum Perdana Sesudah Perubahan 1.

IV-19 IV-20 Hasil

Kuat Sinyal 

Reference Signal Receive Power ................

 Signal-to-Noise Ratio (SNR) ......................

IV-22 IV-23

4.2.3 Perhitungan Jarak Pancar Antena Sektoral BTS Perum Perdana

IV-23

 Sektor 1 ............................................................

IV-23

 Sektor 2 ............................................................

IV-24

 Sektor 3 .............................................................

IV-24

4.3. Analisis Perbandingan Perubahan Physical Tunning Antenna Sectoral 1. RSCP (Receive Signal Code Power) ......................

IV-27

2. Ec/No (Energy Carrier Per Noise) ........................

IV-29

3. RSRP (Receive Signal Reference Power) ..............

IV-32

4.

IV-34

SNR (Signal to Noise Ratio) ...................................

BAB IV PENUTUP 5.1. Kesimpulan .....................................................................

V-1

5.2. Saran ...............................................................................

V-2

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

BAB I PENDAHULUAN

1.1

Latar Belakang Jaringan komunikasi hingga saat ini berkembang dengan sangat cepat,

seiring dengan kemajuan zaman yang menuntut para pengguna jaringan untuk dapat dijangkau oleh penyedia layanan, kapanpun dan dimanapun. Agar dapat menjangkau pengguna atau user, salah satu cara yang dapat dilakukan oleh penyedia layanan adalah dengan membangun menara sebagai infrastruktur penyelenggaraan

jaringan

telekomunikasi,

untuk

membangun

menara

telekomunikasi ini memerlukan ketersediaan lahan, bangunan dan ruang udara. Demi menjamin kepuasan pengguna, para penyedia layanan atau disebut juga provider berlomba-lomba memaksimalkan kualitas serta kuantitas layanan jaringan mereka. Memaksimalkan kinerja jaringan terdapat hal-hal penting yang perlu diperhatikan agar tidak menimbulkan masalah bagi kedua belah pihak dalam kaitannya ialah pengguna dan penyedia layanan. Selain membangun menara telekomunikasi atau Base Transceiver Station yang disebut juga BTS, pengaturan salah satu bagian yang sangat penting dalam jaringan yaitu antenna merupakan faktor yang harus diperhatikan oleh penyedia layanan. Definisi antenna menurut IEEE Standard Definition of Term for Antennas (IEEEStd 145-1983) adalah suatu alat untuk meradiasikan atau menerima gelombang radio. Antenna berfungsi untuk mengubah sinyal listrik menjadi gelombang elektromagnetik, lalu meradiasikannya (pelepasan energi elektromagnetik ke udara/ruang bebas) juga sebaliknya. Gelombang elektromagnetik yang diradiasikan oleh antenna tersebutlah yang berguna sebagai kebutuhan bagi pelanggan di zaman komunikasi seperti sekarang ini dan tugas bagi penyedia layanan untuk dapat memaksimalkan fungsi dan kegunaan dari antenna tersebut. Memiliki antenna dan BTS sudah dapat dikatakan memenuhi kuantitas layanan kepada pengguna, namun hal selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah arah cakupan pada BTS tersebut, sebab arah antenna yang tidak tepat akan menjadikan antenna memberikan layanan kurang maksimal. Untuk dapat

memaksimalkan layanan BTS dengan mengubah arah antenna dapat dilakukan dengan beberapa cara yang disebut parameter tilting antenna sectoral antara lain: 1. Mechanical Tilt yang mengubah arah antenna secara vertikal mengarah ke atas atau kebawah, semakin besar sudutnya maka antenna semakin menunduk yang menyebabkan coverage pada main lobe berkurang sedangkan pada sisi side lobe akan melebar. 2. Electrical Tilt yang mengubah bentuk polarisasi antenna atau mengubah karakteristik fasa sinyal setiap elemen antenna, semakin besar nilai electrical maka semakin kecil coverage yang diberikan, namun tidak semua tipe antenna sectoral dapat diubah nilai electrical tiltnya. 3. Cara selanjutnya yang dapat digunakan seorang engineer adalah dengan mengubah arah antenna yang diatur secara horizontal yang disebut Azimuth yang dilakukan dengan mengubah posisi clamp (penjepit antenna) yang terhubung dengan kaki menara telekomunikasi, petunjuk pengarahan agar antenna sesuai dengan planning site

menggunakan kompas, arah utara

adalah titik acuan sebagai penentu posisi 0 o. Arah cakupan antenna sectoral pada BTS yang dimiliki oleh PT. Telkomsel Kota Pontianak tepatnya pada daerah Pontianak Selatan Jl. Perdana area komplek Bali Agung 3 mendapat keluhan dari banyak pengguna, karena pengguna merasakan layanan jaringan 3G Universal Mobile Telecommunication System (UMTS) dan 4G Long Term Evolution (LTE) yang tidak memuaskan di daerah mereka, keluhan dari pengguna kepada suatu provider adalah masalah besar bagi provider itu sendiri karena mengakibatkan pengguna beralih ke provider lain, juga menyebabkan keberlangsungan perusahaan di masa mendatang. Hal yang harus dilakukan oleh pihak provider ialah dengan melakukan perubahan physical tunning antenna sectoral dengan merujuk pada parameter tilting untuk memaksimalkan layanan jaringan dengan kualitas level kuat sinyal RSCP (Received Signal Code Power) dan Ec/No (Energy Carrier per Noise) pada jaringan 3G, RSRP (Reference Signal Received Power) dan SNR (Signal-to-Noise Ratio) pada jaringan 4G memenuhi standarisasi yang dimiliki PT. Telkomsel khususnya pada daerah yang mendapat keluhan dari pengguna.

1.2

Perumusan Masalah Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, bagaimana menentukan

perubahan physical tunning antenna sectoral untuk memaksimalkan layanan jaringan?

I.3

Tujuan Penelitian Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui bagaimana menentukan perubahan physical tunning antenna sectoral secara Azimuth tilt dan Electrical tilt dengan melihat pada area cakupan. 2. Untuk mengetahui daya pancar antenna sectoral pada perubahan sudut pancar antenna. 3. Upaya peningkatan performansi layanan dari antenna sectoral dalam jaringan exsisting suatu BTS. 4. Untuk memaparkan perbandingan antenna sectoral sebelum dilakukan perubahan dan setelah dilakukan perubahan.

I.4

Pembatasan Masalah Batasan masalah pada penelitian ini adalah: 1. Provider yang digunakan sebagai penelitian ini adalah PT. Telkomsel dengan data informasi BTS yang dirujuk sebagai berikut: Tabel 1.1 Informasi BTS Nama Lokasi

Alamat

Layanan Antena

TB_Purnama2

Jl. Perdana

3G (UMTS)

Perum Perdana

Jl. Perdana Gg. Setia

4G (LTE)

2. Pengambilan data sebelum dilakukan perubahan dan setelah dilakukan perubahan berlangsung pada bulan november tahun 2016. 3. Pembahasan dibuat sesuai dengan keluhan dari pelanggan terhadap PT. Telkomsel yang mengeluhkan jaringan 3G (UMTS) dan jaringan 4G (LTE) di daerah Jl. Perdana pada area sekitar Bali Agung 3.

4. Hanya membahas dua parameter tilt yaitu, Azimuth tilt pada BTS TB_Purnama2 dan Electrical tilt pada BTS Perum Perdana. 5. Parameter kualitas layanan atau kuat level sinyal jaringan 3G (UMTS) yang digunakan adalah RSCP dan Ec/No sedangkan layanan jaringan 4G (LTE) adalah RSRP dan SNR. 6. Menggunakan antena sektoral pada masing – masing BTS dengan tipe Tongyu (TDQ-182020DE-65F) di site TB_Purnama2, dan tipe Andrew (TBXLHA-6565C-VTM) di site Perum Perdana. (Spesifikasi Antena Terlampir)

I.5

Sistematika Penulisan Adapun sistematika penulisan dari tugas akhir ini disusun dalam lima bab yang terdiri dari: BAB I

PENDAHULUAN Bab ini membahas tentang latar belakang, perumusan masalah, tujuan penelitian, pembatasan masalah dan sistematika penulisan.

BAB II

PHYSICAL

TUNNING

ANTENNA

SECTORAL

DAN

LAYANAN JARINGAN GSM Bab yang berisi tentang pemaparan teori-teori serta kemungkinan yang belum diperoleh kepastiannya melalui penelitian. BAB III

METODOLOGI PENELITIAN Bab ini menguraikan tentang metode penelitian serta diagram alir penelitian.

BAB IV

ANALISIS PERUBAHAN PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL UNTUK MEMAKSIMALKAN LAYANAN JARINGAN GSM Menganalisis dan memaparkan physical antenna sectoral sebelum dilakukan perubahan dan setelah dilakukan perubahan untuk memaksimalkan layanan jaringan GSM.

BAB V

PENUTUP Berisikan kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan serta saran

atau

rekomendasi

sebagai

bahan

referensi

guna

meminimalisir kesalahan perencanaan jaringan di masa yang akan datang.

BAB II PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL DAN LAYANAN JARINGAN GSM

2.1

Antena (Antenna) Dalam sejarah komunikasi, perkembangan teknik informasi tanpa

menggunakan kabel ditetapkan dengan nama antena. Antena didefinisikan oleh Kamus Webster sebagai perangkat logam (seperti tongkat atau kawat) untuk memancarkan atau menerima gelombang radio. Kinerja dari suatu antena ditentukan oleh beberapa parameter, diantaranya: 2.1.1 Pola Radiasi Pola radiasi sebuah antena dapat didefinisikan sebagai pola radiasi fungsi matematis atau gambaran secara grafis dari karakteristik radiasi sebuah antenasebagai fungsi dari koordinat ruang. Pada kasus secara keseluruhan, pola radiasi dihitung/diukur pada medan jauh dan digambarkan kembali sebagai koordinat arah. Karakteristik radiasi mencakup rapat flux daya, intensitas radiasi, kuat medan, keterarahan/direktivitas, fasa atau polarisasi. Karakteristik radiasi yang menjadi pusat perhatian adalah distribusi energi radiasi dalam ruang dua dimensi maupun tiga dimensi sebagai fungsi dari posisi pengamat di sepanjang jalur dengan jari-jari yang konstan. Contoh koordinat yang sesuai diperlihatkan pada Gambar 2.1.

Gambar 2.1 Sistem Koordinat untuk Menganalisis Antena

Banyaknya variasi pola radiasi yang muncul pada sebuah antena dapat dikatakan sebagai lobe. Lobe adalah sebuah porsi pola radiasi yang dibatasi oleh intensitas radiasi yang yang mana lobe tersebut dapat diklasifikasikan lagi sebagai main lobe, side lobe dan back lobe seperti pada Gambar

Gambar 2.2 Variasi Bentuk Lobes

2.1.2 Lebar Berkas (Beamwidth) Pola dari suatu Lebar berkas didefinisikan sebagai sudut interval dari dua titik identik yang terletak berlawanan dari pola maksimum. Dalam suatu pola antena, terdapat sejumlah lebar berkas. Salah satu lebar berkas yang sering digunakan adalah Half-Power Beamwidth (HPBW), yang didefinisikan oleh IEEE sebagai suatu bidang yang berisi arah maksimum dari suatu berkas sudut yang terdapat diantara dua arah dimana intensitas radiasi bernilai setengah dari berkas. Lebar berkas lain yang penting untuk diketahui adalah sudut interval antara titiktitik level nol dari pola yang disebut dengan First-Null Beamwidth (FNBW). Untuk memahami lebar berkas lebih jelas, maka dapat di lihat dari Gambar 2.3 (a) dan (b)

III-14

(a) Tiga Dimensi

(b) Dua Dimensi

Gambar 2.3 Ilustrasi HPBW dan FNBW dalam (a) tiga dimensi dan (b) dua dimensi

2.1.3 Direktivitas Direktivitas atau Keterarahan dari suatu antena dapat didefinisikan sebagai perbandingan antara intensitas radiasi maksimum dengan intensitas radiasi dari antena referensi isotropis. Keterarahan dari sumber non-isotropis adalah sama dengan perbandingan intensitas radiasi yang diberikan arahan lebih dari sebuah sumber isotropis. Keterarahan pada antena secara umum dinyatakan dari Persamaan =10 . log

........................................(2.1)

Dengan: = directivity (dB) = intensitas radiasi maksimum (watt) = daya radiasi total (watt) Nilai keterarahan sebuah antena dapat diketahui dari pola radiasi antena tersebut, semakin sempit main lobe maka keterarahannya semakin baik dibanding main lobe yang lebih lebar.

2.1.4 Gain Antena

III-15

Gain (directive gain) adalah karakter antena yang terkait dengan kemampuan antena mengarahkan radiasi sinyalnya, atau penerimaan sinyal dari arah tertentu. Gain bukanlah kuantitas yang dapat diukur dalam satuan fisis pada umumnya seperti watt, ohm, atau lainnya, melainkan suatu bentuk perbandingan. Oleh karena itu, satuan yang digunakan untuk Gain adalah desibel. Gain dari sebuah antena adalah kualitas nyala besarnya lebih kecil daripada penguatan antena tersebut yang dapat dinyatakan dengan persamaan: Gain = G = k. D...............................................(2.2) Dimana: k = efisiensi antena, 0 ≤ k ≤ 1 Gain antena dapat diperoleh dengan mengukur power pada main lobe dan membandingkan powernya dengan power pada antena referensi. Gain antena diukur dalam desibel, bisa dalam dBi atau dBd. Jika antena referensi adalah sebuah dipole, antena diukur dalam dBd, “d” disini mewakili dipole, jadi Gain antena diukur relatif terhadap sebuah antena dipole. Jika antena referensi adalah Isotropic maka Gain antena diukur relatif terhadap sebuah antena Isotropic. Gain dapat dihitung dengan membandingkan kerapatan daya maksimum antena yang diukur dengan antena referensi yang diketahui Gainnya. Maka dapat dinyatakan dengan persamaan: ...........(2.3) Atau jika dihitung dalam nilai logaritmik dirumuskan dengan: ................(2.4) Dimana: Gt

= Gain total antena

Pt

= Nilai level sinyal maksimum yang diterima antena terukur (dBm)

Ps

= Nilai level sinyal maksimum yang diterima antena referensi (dBm)

Gs

= Gain antena referensi

Decibel (dB) merupakan satuan gain antena. Decibel adalah perbandingan dua hal, decibel ditetapkan dengan dua cara, yaitu: a. Ketika mengacu pada pengukuran daya: .........................(2.5)

III-16

b. Ketika mengacu pada pengukuran tegangan: .........................(2.6)

2.1.5 Bandwidth Bandwidth antena didefinisikan sebagai rentang frekuensi antena dengan beberapa karakteristik sesuai dengan standar yang telah ditentukan. Bandwidth dapat dipertimbangkan sebagai range frekuensi, dibagian lain dijadikan sebagai frekuensi tengah dimana karakteristik antena bisa diterima menjadi nilai frekuensi tengah. Untuk antena Broadband, bandwidth dinyatakan sebagai perbandingan frekuensi atas (upper) dengan frekuensi bawah (lower).

2.1.6 Impedansi Input Impedansi masukan didefinisikan sebagai impedansi yang diberikan oleh antena kepada rangkaian diluar pada suatu titik acuan tertentu. Saluran transmisi penghubung yang dipasangkan ke antena akan melihat antena tersebut sebagai beban dengan impedansi beban sebesar Z A. Secara matematis, persamaan impedansi antena dapat dirumuskan seperti berikut: .................................................(2.7) dengan: impedansi antena (Ω) resistansi antena (Ω) reaktansi antena (Ω)

2.2

Antena Sektoral Antena sektoral kadangkala disebut dengan Antenna Patch Panel.

Biasanya digunakan untuk Access Point bagi sambungan Point-to-Multi-Point (P2MP). Umumnya antena sektoral mempunyai polarisasi vertikal, beberapa diantaranya juga mempunyai polarisasi horizontal. Antena sektoral umumnya mempuyai penguatan lebih tinggi dari antena omni sekitar 10-19 dBi. Sangat baik untuk memberikan pelayanan didaerah dalam

III-17

jarak 6-8 km. Tingginya penguatan antena sektoral biasanya di kompensasi dengan lebar pola radiasi yang sempit 45-180 derajat. Jelas daerah yang dapat dilayani menjadi lebih sempit, dan ini sangat menguntungkan. Secara umum radiasi antena lebih banyak ke muka antena, tidak banyak radiasi di belakang antena sektoral. Radiasi potongan vertikal tidak berbeda jauh dengan antena omni. Antena sektoral biasanya di letakkan di atas tower yang tinggi, oleh karena itu biasanya di tilt sedikit agar memberikan layanan ke daerah di bawahnya.

Gambar 2.4 Antena Sektoral Antena sektoral seperti halnya Antena Omnidirectional mempunyai polarisasi vertikal & dirancang untuk digunakan pada base stasion (BTS) tempat Akses Poin berada. Berbeda dengan antena omnidirectional yang dapat memberikan servis dalam jangkauan 360 derajat. Antena sektoral hanya memberikan servis pada wilayah / sektor yang terbatas. Biasanya 45-180 derajat saja. Pengaturan pancaran antena BTS menjadi sektoral (bukan omnidirectional) dilakukan dengan beberapa alasan teknis, diantaranya adalah meningkatkan kapasitas jaringan. Sudut sektor yang umum biasanya di operasionalkan biasanya 120 derajat, sementara sudut sektor 90 derajat juga di terapkan di beberapa BTS. Keuntungan yang diperoleh dengan membatasi wilayah servis tersebut, antena sektoral mempunyai gain yang lebih besar daripada antena omnidirectional. Biasanya antena sektoral mempunyai gain antara 10-19 dBi. Tampak pada Gambar 2.5 potongan medan horizontal antena sektoral yang hanya melebar pada satu sisi saja. Sedangkan pada potongan medan vertikalnya sangat pipih seperti antena omnidirectional. III-18

Gambar 2.5 Bentuk Pola Radiasi Antena Sektoral

2.3

Tilting Antenna Tilting Antenna merupakan langkah optimasi yang dilakukan pada antena

di BTS yang ditujukan untuk mengubah coverage area yang dilayani oleh BTS. Menurut jenisnya tilting dibagi menjadi 3 metode, yaitu: a. Metode Tilting Mechanic Tilting mechanic adalah mengubah direksional antena dengan cara mengubah dari fisik antena. Sesuai dengan sebutannya mechanic yang berarti mekanik dengan kata lain dilakukan dengan cara mekanik, adapun teknik mekanik ini dibagi menjadi dua, yaitu:

1. Downtilt Downtilt ialah teknik mengubah kemiringan antena menjadi lebih kebawah. Gambar berikut menunjukan Downtilt mekanik.

III-19

Gambar 2.6 Downtilt

2.

Uptilt Uptilt ialah mengubah kemiringan antena menjadi lebih ke atas. Ini dilakukan untuk mendapatkan jarak pancar yang lebih jauh sehingga area yang di cakup antena lebih luas. Gambar berikut menunjukan teknik Uptilt.

Gambar 2.7 Uptilt

Selanjutnya, tahapan untuk melakukan tilting secara mekanik melalui pengukuran perubahan sudut derajat pada antena dengan bantuan alat angel meter atau biasa disebut waterpass atau tilt meter, seperti pada Gambar 2.8 alat yang digunakan dan tahapan yang dilakukan:

Gambar 2.8 Angel meter atau water pass 1.

Lihat derajat kemiringan antena dengan angel meter.

2.

Kendurkan baut vector pada antena.

3.

Kendurkan besi penahan antena. III-20

4.

Ubah kemiringan antena.

5.

Lihat derajat kemiringan antena. (sesuaikan dengan sudut derajat yang diinginkan)

6.

Kencangkan besi penahan antena.

7.

Kencangkan baut vector antena.

Gambar 2.9 Pengaturan Sudut tilt dilakukan secara mekanik b.

Metode Tilting Electrical Tilting electrical adalah mengubah coverage antena dengan cara mengubah karakteristik fasa sinyal setiap elemen antena secara elektrik. Semakin besar nilai elektrik maka semakin kecil pula coverage yang diberikan. Namun tidak semua tipe antena dapat diubah nilai elektriknya. Berikut tahapan dalam melakukan proses tilting secara elektrik: 1.

Baut penyangga batang elemen dikendurkan, tahan penyangga agar tidak jatuh.

2.

Turunkan perlahan batang elemen dan sesuaikan dengan nilai derajat yang diinginkan.

3.

Eratkan kembali baut penyangga tadi.

Gambar contoh dalam melakukan tilting secara elektrik:

III-21

Gambar 2.10 Pengaturan sudut tilt dilakukan dengan elektrik c.

Metode Tilting Azimuth Azimuth tilt ialah mengubah arah antena yang diatur secara horizontal dengan mengubah-ubah posisi clamp (penjepit antena) yang terhubung ke kaki tower. Alat bantu untuk menentukan arah yang sesuai dengan yang diinginkan menggunakan kompas dengan 0o sebagai titik acuan yang mengasumsikan arah utara. Berikut gambar dan tahapan dalam melakukan proses tilting secara azimuth adalah: 1.

Kendurkan baut penahan clamp pada antena.

2.

Lihat sudut derajat arah yang diinginkan dengan menggunakan kompas.

3.

Kencangkan baut penahan clamp pada antena.

Gambar 2.11 Pengaturan Sudut tilt dilakukan Secara Azimuth 2.4

Sistem Komunikasi Seluler Sistem komunikasi seluler merupakan salah satu jenis komunikasi

bergerak, yaitu suatu komunikasi antara dua buah terminal dengan salah satu atau kedua terminal berpindah tempat. Dengan adanya perpindahan tempat ini, sistem komunikasi bergerak tidak menggunakan kabel sebagai medium transmisi. 2.4.1. Definisi Komunikasi Seluler Sebuah sistem komunikasi bergerak seluler menggunakan sejumlah besar pemancar berdaya rendah untuk menciptakan sel (daerah geografis) layanan dasar dari sistem komunikasi nirkabel (tanpa kabel). Variabel tingkat daya antena pemancar, memungkinkan sel-sel diubah ukurannya menyesuaikan kepadatan pelanggan dan permintaan dalam suatu wilayah tertentu.

III-22

Pada Gambar 2.12 setiap sel-sel dipegang oleh 1 BTS pada suatu daerah tertentu, sel-sel ini dapat diubah ukuran nya sesuai tingkat daya antena pemancar untuk mengcoverage daerah-daerah yang padat.

Gambar 2.12 Konsep Sel Sebagai pengguna ponsel yang bergerak dari sel ke sel, percakapan dilakukan dengan teknik hand off antara sel-sel untuk mempertahankan layanan komunikasi agar berjalan lancar (tidak terputus). Saluran frekuensi yang digunakan dalam satu sel dapat digunakan kembali di sel lain yang letaknya agak jauh. Sel dapat ditambahkan untuk mengakomodasi pertumbuhan pelanggan, menciptakan sel-sel baru di daerah yang belum terlayani atau overlay sel di daerah yang telah terlayani. Komunikasi seluler juga dibedakan antara sistem komunikasi konvensional dan sistem komunikasi modern Sistem konvensional memiliki karakteristik sebagai berikut : 1. Daerah jangkauan luas. 2. Daya yang digunakan besar. 3. Kapasitas sistem masih rendah. 4. Modulasi analog berupa frequency modulation (FM) sehingga memerlukan bandwidth yang besar. 5. Belum menggunakan handoff. 6. Belum terhubung ke jaringan Public Service Telephone Network (PSTN). 7. Untuk suara. Pada Gambar 2.13 menunjukkan sistem komunikasi seluler konvensional yang memiliki jangkauan yang sangat luas, dimana BS memiliki daya pancar yang

III-23

cukup besar. Daerah yang di cakup oleh BTS sangatlah luas sehingga tidak ada pembagian sel-sel pada daerah yang di cakup.

Gambar 2.13 Komunikasi Sistem Seluler Konvensional Sistem

konvensional

walaupun

secara

ekonomi

dan

teknologi

belum

menguntungkan, tetapi telah membangkitkan penelitian untuk mengembangkan sistem komunikasi seluler yang lebih baik (sistem modern).

Komunikasi seluler modern memiliki karakteristik sebagai berikut : 1. Alokasi bandwith kecil 2. Efisiensi

pemakaian

frekuensi

tinggi,

karena

penggunaan

frequency refuse. 3. Modulasi digital. 4. Daerah pelayanan dibagi atas daerah - daerah kecil yang disebut sel, sering disebut sebagai sistem seluler. 5. Kapasitas besar 6. Daya yang dipergunakan kecil 7. Memiliki handoff 8. Efisiensi kanal tinggi karena menggunakan mode akses jamak (multiply access) seperti Frequency Division Multiple Access (FDMA), Time Division Multiple Access (TDMA), dan Code Division Multiple Access (CDMA). pada Gambar 2.14 bahwa setiap sel dengan base station (BS) terhubung ke mobile switching center (MSC). MSC ini yang akan menghubungkan sistem seluler dengan sistem wireline PSTN atau sebaliknya. Dengan adanya kemampuan

III-24

Gambar 2.14 Setiap Sel dengan BS Terhubung ke MSC berhubungan dengan komunikasi wireline yang telah ada menjadikan sistem seluler mendukung perkembangan komunikasi global di masa mendatang. Perbandingan antara sistem konvensional dan seluler dapat dilihat pada Tabel 2.1. Tabel 2.1 Perbandingan Sistem Konvensional dan Selular Perbedaan Daerah cakupan

Sistem Konvensional

Sistem Seluler

Dilayani oleh satu base Daerah dibagi dalam daerah station dengan cakupan yang lebih kecil yang disebut yang luas

Handoff

sel

Handoff tidak diperlukan Handoff

sangat

penting

selama masih dalam satu dengan cara kerjasama antar daerah layanan Daya pancar

base station

Daerah yang luas, BS Daerah menggunakan

yang

daya mengharuskan

pancar yang besar

daya

kecil BS

diperkecil untuk menghindari interferensi

Efisiensi spektrum

Rendah, karena tidak ada Lebih frequency reuse

besar

karena

ada

frequensi reuse.

2.4.2 Sistem GSM GSM (Global System for Mobile communication) adalah suatu teknologi yang digunakan dalam komunikasi mobile dengan teknik digital. Sebagai teknologi yang dapat dikatakan cukup revolusioner karena berhasil menggeser teknologi sistem telekomunikasi bergerak analog yang populer pada dekade 80-an, GSM III-25

telah memberikan alernatif berkomunikasi baru bagi dunia telekomunikasi yang lebih powerful. Dengan menggunakan sistem sinyal digital dalam transmisi datanya, membuat kualitas data maupun bit rate yang dihasilkan menjadi lebih baik dibanding sistem analog. Teknologi GSM saat lebih banyak digunakan untuk komunikasi seluler dengan berbagai macam layanannya. Dalam kehidupan seharihari kita lebih mengenal Handphone (HP) sebagai aplikasi teknologi GSM yang paling populer. Sejak pertama pengimplementasiannya sampai sekarang GSM telah dikembangkan dalam tiga kelompok yaitu GSM 900, 1800 dan 1900. Perbedaan ketiga kelompok tersebut adalah pada lokasi band frekuensi yang digunakan. GSM 900 menggunakan frekuensi 900 MHz sebagai kanal transmisinya. GSM 1800 dan 1900 masing-masing menggunakan frekuensi 1800 dan 1900 MHz. 2.4.3 Arsitektur Jaringan GSM Sebuah jaringan GSM dibangun dari beberapa komponen fungsional yang memiliki fungsi dan interface masing-masing yang spesifik. Secara umum jaringan GSM dapat dibagi menjadi tiga bagian utama yaitu : - Mobile Station - Base Station Subsystem - Network Subsystem Pada masing-masing bagian utama jaringan GSM tersusun dari bagianbagian lain yang terpadu untuk mendukung fungsi utamanya. Sedangkan jaringan lain yang dapat berintegrasi dengan jaringan GSM yaitu jaringan selular lain (PLMN), telepon rumah (PSTN), ISDN, dan jaringan yang berbasis internet seperti terlihat pada Gambar 2.15.

III-26

Gambar 2.15 Integrasi Jaringan GSM dan Jaringan Lain a. Mobile Station (MS) MS merupakan perangkat yang digunakan oleh pelanggan untuk melakukan komunikasi. MS terdiri dari dari Mobile Equipment (ME) dan Subcriber Identity Module (SIM). ME merupakan terminal transmisi radio yang dilengkapi dengan International Mobile Equipment Identity (IMEI), sedangkan SIM berisi nomor identitas pelanggan untuk masuk ke jaringan operator GSM. b. Base Station System BSS terdiri dari tiga perangkat yaitu : 1. Base Transceiver Station ( BTS ) BTS merupakan perangkat pemancar dan penerima yang menangani akses radio dan berinteraksi langsung dengan mobile station (MS) melalui air interface. BTS juga mengatur proses handover yang terjadi didalam BTS itu sendiri dan dimonitor oleh BSC. 2. Base Station controller ( BSC ) BSC adalah interface antara BTS dengan MSC dan OMC. BSC juga mengendalikan beberapa BTS serta mengatur trafik yang datang dan pergi dari BSC menuju MSC atau BTS. BSC memanajemen sumber radio dalam pemberian frekuensi untuk setiap BTS dan mengatur handover ketika mobile station melewati batas antar sel. 3. Transcoder (XCDR)

III-27

XCDR berfungsi untuk mengkompres data atau suara keluaran dari MSC (64 Kbps) menjadi 16 Kbps ke arah BSC dan sebaliknya untuk effisiensi kanal transmisi. c. Network Switching System (NSS) NSS berfungsi sebagai switching pada jaringan GSM, memanajemen jaringan, sebagai interface antara jaringan GSM dengan jaringan lainnya. Komponen NSS pada jaringan GSM terdiri dari: 1. Mobile Switching Center ( MSC ) MSC bertugas mengatur komunikasi antar pelanggan dan user jaringan telekomunikasi lainnya. 2. Home Location Register ( HLR ) HLR merupakan database yang berisi data pelanggan yang tetap suatu wilayah cakupan. Data-data tersebut antara lain, layanan pelanggan, service tambahan dan informasi mengenai lokasi pelanggan yang paling akhir.

3. Visitor Location Register ( VLR ) VLR merupakan database yang berisi informasi sementara mengenai pelanggan yang melakukan mobile (roaming) dari area cakupan lain. 4. Authentication Center ( AuC ) AuC berisi data base yang bersifat rahasia yang disimpan dalam bentuk format kode untuk pengamanan dan pengontrolan penggunaansistem seluler yang sah dan mencegah pelanggan yang melakukan kecurangan.. 5. Equipment Identity Register (EIR) Merupakan data base terpusat yang berfungsi untuk validasi Internasional Mobile 6. Equipment Identity (IMEI). 7. Inter Working Function (IWF) IWF berfungsi sebagai interface antara jaringan GSM dengan jaringan lain. 8. Echo Canceller (EC)

III-28

EC digunakan untuk sambungan dengan PSTN untuk mengurangi echo (gaung/gema) dan delay. d. Network Management System - Operation and Maintenance Center ( OMC ) OMC sebagai pusat pengontrolan operasi dan pemeliharaan jaringan. Fungsi utamanya mengawasi alarm perangkat dan perbaikan terhadap kesalahan operasi. - Network Management Centre (NMC) NMC berfungsi untuk pengontrolan operasi dan pemeliharaan jaringan yang lebih besar dari OMC. 2.4.4 Konsep Seluler Sel (cell) merupakan unit geografi terkecil dalam jaringan seluler. Ukuran sel yang berbeda-beda dipengaruhi oleh keadaan geografis dan besar trafik yang akan di layani. Sel yang memiliki kepadatan trafik tinggi ukuran sel dibuat kecil dan sel yang memiliki kepadatan trafik rendah ukuran sel dibuat lebih besar. Selain istilah sel, pada sistem seluler dikenal pula istilah cluster yaitu kumpulan dari sel. Pada sistem seluler semua daerah dapat dicakup tanpa adanya gap sel satu dengan yang lain sehingga bentuk sel secara heksagonal lebih mewakili di banding bentuk lingkaran (Gambar 2.16). Bentuk lingkaran lebih mewakili perserbaran daya yang ditransmisikan oleh antena . Bentuk seperti itu adalah bentuk ideal, didalam prakteknya bentuk seperti itu tidak pernah di temukan, karena radiasi antena tidak bisa membentuk daerah cakupan seperti itu, disamping itu keadaan geografis (kontur) turut mempengaruhi bentuk sel, sehingga bentuk sel sebenarnya bisa di gambarkan seperti Gambar 2.17.

Gambar 2.16 Perbandingan Heksagonal dan Lingkaran

III-29

Gambar 2.17 Bentuk Sel Sebenarnya Dari Gambar 2.17 terlihat bahwa keadaan sel sebenarnya berbentuk seperti amoeba dikarena radiasi antena tergantung pada keadaan geografis, sebaran daya pada antena tersebut Berdasarkan jenis antena yang digunakan, sel dapat dibagi menjadi dua yaitu sel omnidireksional dan sel sektoral. Sel omnidireksional hanya mampu melayani dengan luasan yang sempit. Pada sel sektoral terdapat tiga arah pancaran, yang masing-masing melingkupi area sebesar 120o. seperti yang terlihat pada Gambar 2.18.

Omnidireksional

Sektoral

Gambar 2.18 Jenis Antena Pada Gambar 2.18 terlihat sel pada omnidireksional yang memancar kan ke segala arah terlihat sangat sempit di bandingkan sel pada sektor-sektor 120o. Satu sel akan dilayani oleh site. Dalam satu site bisa memiliki lebih dari satu sel. Setiap site biasanya terdiri atas sebuah menara (tower) antena dan shelter. Ada juga yang hanya menjadi pengulang (repeater) untuk minilink saja. Penempatan site biasanya dilakukan di atas tanah, namun untuk daerah yang padat site ditempatkan di atas gedung-gedung yang tinggi. Konfigurasi site dapat dilihat pada Gambar 2.19.

III-30

Gambar 2.19 Konfigurasi Site Menara (1) Menara digunakan untuk meletakkan berbagai macam antena. seperti antena sektoral, antena dan radio transmisi (minilink). Tinggi menara disesuaikan dengan kebutuhan. Shelter (2) Shelter terbuat dari bahan sejenis besi sebagai tempat untuk menyimpan berbagai komponen site, seperti BTS, perangkat transmisi, batere-BFU(Battery Fuse Unit), fan unit, cooling unit/air conditioner, heating unit. Dengan adanya pengulangan frekuensi, kelompok-kelompok sel yang menggunakan frekuensi yang sama membentuk sebauh cluster (N), Dimunculkan parameter i dan j untuk menentukan kluster-kluster yang berbeda dengan N=i2+ij+j2. Nilai N misalkan N = 7, tergantung persyaratan C/I yang diperbolehkan oleh sistem. Dengan nilai N tersebut, maka perbandingan jarak antara dua sel berfrekuensi sama terhadap jari-jari sel R dapat diketahui : .................................................(2.8) dengan q = faktor co-channel reduction, apabila nilai q meningkat maka C/I juga naik.

2.5

Drive test Drive test adalah istilah yang digunakan untuk pengetesan yang dilakukan

dengan drive (mengemudi). Namun istilah drive test juga sudah umum digunakan untuk pengetesan dengan berjalan kaki (walk test) yang umumnya dilakukan pada pengetesan koneksi jaringan pada gedung-gedung bertingkat. Drive

test

adalah

hal

yang

fundamental

dalam

optimasi

jaringan

telekomunikasi. Karena dengan drive test, seorang engineer dapat menentukan keunggulan jaringan yang dibangun serta meningkatkan performa jaringan.

III-31

Mekanisme drive test ditentukan oleh apa yang ingin diamati dari kinerja site tersebut. Pada umumnya mekanisme drive test dibagi dalam dua bagian yaitu: 1. Statik Pengetesan statik adalah pengetesan yang dilakukan pada posisi diam. Pada pengetesan jaringan 3G dilakukan pengetesan untuk setiap sektornya. Setiap sektor diwakili oleh satu scrambling code (SC) dimana sebelumnya data BTS beserta neighbournya telah diketahui. Adapun hal yang dilakukan adalah pengetesan/uji layanan. Pengetesan dilakukan dengan menggunakan dua mobile station dimana satu MS mendial voice ke MS dua. Pengetesan umumnya berupa short call yang berulang dengan durasi singkat antara 40 sampai 80 detik dengan pengulangan sebanyak sepuluh kali atau lebih. Hal ini dilakukan untuk melihat seberapa besar persentase kesuksesan panggilan yang diperoleh (call setup succes rate). Pengetasan lainnya yang umumnya dilakukan adalah tes transfer data (download dan upload) dan setup connection (PDP attach). 2. Mobility Pengetesan mobility adalah pengetesan dengan bergerak yang pada umumnya bergerak mengelilingi site untuk melihat intra cell handover atau bergerak ke arah neighbour untuk mengamati handover ke cell neighbour. Selain pengetesan SHO, mobility juga dilakukan untuk pengetesan kemampuan layanan pada saat bergerak. Secara umum ada dua mekanisme yang dilakukan pada saat uji SHO yaitu SHO pada kondisi kosong tanpa ada koneksi layanan, yang kedua adalah pada kondisi terkoneksi atau sedang melakukan layanan (dedicated). Drive test merupakan salah satu bagian pekerjaan dalam optimasi jaringan radio. Dinamakan drivet test adalah karena dalam pengerjaannya menggunakan kendaraan (mobil) yang diam lalu berjalan dan diam lagi sesuai dengan data pengukuran yang perlu diambil untuk dianalisis. Perjalanan pun dilengkapi dengan peta digital, GPS, handset dan software drive test semacam Agilent, Nemo (Nokia) atau TEMS (Ericsson), dimana drive test bertujuan untuk mengumpulkan informasi jaringan secara real di lapangan. Informasi yang

III-32

dikumpulkan merupakan kondisi aktual radio frequency (RF) di suatu base transceiver station (BTS) atau Node B dalam Istilah 3G maupun lingkup base station subsystem (BSS). Secara umum tujuan drive test adalah untuk mengumpulkan informasi jaringan radio secara real di lapangan. Dimana informasi yang diperoleh dapat digunakan untuk mencapai tujuan-tujuan lain. Diantaranya adalah: 

Untuk mengetahui coverage sebenarnya dilapangan apakah sudah sesuai dengan coverage prediction pada saat planning



Untuk mengetahui parameter jaringan dilapangan apakah sudah sesuai dengan parameter planning (perencanaan)



Untuk mengetahui performansi jaringan setelah dilakukan perubahan seperti penambahan atau pengurangan TRX



Untuk mengetahui adanya interferensi dari sel-sel tetangga



Untuk mencari RF issue berkaitan dengan adanya call drop atau bloced Call



Untuk mencari adanya poor coverage



Dapat pula digunakan untuk mengetahui performansi jaringan kompetitor (benchmarking)

Drive test juga digunakan untuk mengecek kekuatan sinyal, kualitas Sinyal, tingkat kegagalan akses (originating dan terminating), tingkat panggilan yang gagal (drop call) yang dipancarkan oleh BTS maupun antenna indoor. Metode drive test ini memang perlu dilakukan secara berkala, karena drive test adalah salah satu cara untuk mengukur atau mengetahui kualitas dan kekuatan sinyal,

atau

proses

pengukuran

sistem komunikasi

untuk

mengumpulkan suatu informasi yang realtime tentang kualitas jaringan BTS, dari arah pemancar Base Transceiver Station (BTS) ke Mobile Station (MS) atau sebaliknya. Dengan bantuan dari beberapa aplikasi pengambil dan pengolah data drive test menjadi lebih mudah untuk dilakukan. Software yang digunakan untuk mengambil dan mengolah data dengan metode drive test dari NEMO yaitu : Nemo Handy, Nemo Analyze.

III-33

III-34

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini menguraikan tentang data lokasi penelitian, peralatan yang digunakan, metode penelitian dan diagram alir penelitian serta teknik tilting antenna sectoral yang digunakan pada masing-masing BTS. 3.1.

Lokasi Penelitian Lokasi penelitian yang dirujuk untuk penelitian ini berada di Pontianak

Selatan Jl. Perdana. Berikut ditunjukan melalui pemetaan lokasi masing-masing BTS: 3.1.1

BTS TB_Purnama2 Petunjuk lokasi menggunakan titik pointing berwarna merah.

Sumber: GoogleMaps.com Gambar 3.1 Penunjukkan Lokasi Penelitian BTS TB_Purnama2

Tabel 3.1 Kondisi Antena pada BTS TB_Purnama2 Antena

Tinggi

Azimuth

Antena o

Electrical Tilt

Mechanical

(DCS/UMTS)

Tilt

o

o

4o

Sektor 1

39 m

0

6 /4

Sektor 2

39 m

130o

4 o/ 4o

2o

Sektor 3

39 m

240o

4 o/ 4o

0o

III-35

Sesuai Tabel 3.1 kondisi sebelum dilakukan perubahan Physical Tunning Antenna Sectoral menunjukkan bahwa tiap sektor antena berada pada ketinggian 39m dengan azimuth sektor 1 mengarah di 0 o, azimuth sektor 2 di 130o, dan azimuth sektor 3 di 240o. Sedangkan tunning untuk electrical tilt pada sektor 1 untuk DCS di 6o, untuk UMTS di 4o, pada sektor 2 untuk DCS dan UMTS diatur di 4o, begitu juga sektor 3 dengan tunning di 4o untuk DCS dan UMTS. Selanjutnya tunning mechanical tilt di sektor 1 di 4o lalu sektor 2 di 2 o dan sektor 3 pada 0o.

3.1.2

BTS Perum Perdana Petunjuk lokasi menggunakan titik pointing berwarna merah.

Sumber: GoogleMaps.com Gambar 3.2 Penunjukkan Lokasi Penelitian BTS Perum Perdana

Tabel 3.2 Kondisi Antena pada BTS Perum Perdana Antena

Tinggi

Azimuth

Antena

Electrical Tilt

Mechanical

(GSM/LTE)

Tilt

Sektor 1

41 m

90o

7o / 10o

3o

Sektor 2

41 m

220o

8 o/ 10o

0o

Sektor 3

41 m

295o

2 o/ 2o

6o

3.2.

Peralatan yang digunakan Penelitian ini menggunakan beberapa peralatan yang umumnya

digunakan pada perubahan antena sektoral sesuai dengan yang digunakan teknisi PT. Telkomsel, yaitu: 1. GPS 2. Angel Meter (waterpas) sebagai alat pengukuran sudut kemiringan antena dengan satuan derajat. 3. Kompas digunakan untuk penunjuk arah antena, dalam hal ini sebagai acuan arah perubahan azimuth tilt. 4. Handphone atau biasa disebut UE (User Equipment) dengan merek samsung S5 yang telah terinstal Nemo Handy dan digunakan untuk alat bantu drive test. 5. Laptop sebagai alat bantu menganalisa hasil dari drive test yang dilakukan. 6. Kamera digital untuk pengambilan gambar-gambar pada tiap BTS.

3.3.

Metode Penelitian Metode penelitian yang digunakan adalah field study yang dimulai

dengan studi literatur guna memperoleh teori-teori pendukung dan berperan sebagai referensi dalam mencari pendekatan secara teoritis yang bersumber dari buku-buku pegangan, dan browsing diinternet, selanjutnya peneliti turun langsung kelapangan guna memperoleh data untuk dilakukan analisa. Agar penelitian berjalan teratur dan optimal, berikut alur atau diagram alir untuk penelitian ini:

Gambar 3.3 Diagram Alir Penelitian

Pengumpulan data lapangan dilakukan dengan cara wawancara, dan survei lokasi masing-masing BTS untuk memperoleh data base site, tipe antenna sectoral yang digunakan hingga melakukan praktek untuk perubahan physical tunning antenna sectoral menurut parameter tilt, yaitu perubahan secara Azimuth tilt pada BTS TB_Purnama2 dan Electrical tilt pada BTS Perum Perdana kemudian melakukan pengujian kuat sinyal melalui drive test yang dibantu menggunakan software NEMO dengan metode idle triple mode lalu dianalisa menggunakan software Nemo Analyze untuk mendapatkan kualitas jaringan atau

level kuat sinyal di area tersebut, dengan mengacu pada standarisasi level kuat sinyal untuk jaringan 3G (UMTS) yaitu RSCP dan Ec/No, untuk jaringan 4G (LTE) yaitu RSRP dan SINR.

3.3.1 Drive Test Drive test adalah istilah yang digunakan untuk pengetesan yang dilakukan dengan drive (mengemudi). Namun istilah drive test juga sudah umum digunakan untuk pengetesan dengan berjalan kaki (walk test) yang umumnya dilakukan pada pengetesan koneksi jaringan pada gedung-gedung bertingkat. Drive test adalah hal yang fundamental dalam optimasi jaringan telekomunikasi. Karena dengan drive test, seorang engineer dapat menentukan keunggulan jaringan yang dibangun serta meningkatkan performa jaringan. Mekanisme drive test ditentukan oleh apa yang ingin diamati dari kinerja site tersebut. 3.3.2 NEMO Nemo adalah Software yang di ciptakan oleh Nokia, Nemo berfungsi sebagai sebuah aplikasi yang dapat membantu untuk menganalisa parameterparameter yang mendukung performansi suatu jaringan dari BTS ke MS atau sebaliknya. Dalam Drive Test sebenarnya ada beberapa program utama yang digunakan untuk melakukan data collecting, diantaranya TEMS yang dikembangkan oleh Sony Ericsson, Nemo yang dikembangkan oleh NOKIA. Pada dasarnya kegunaan software tersebut adalah sama yaitu untuk merekam dan memberikan perintah pada Mobile Station (MS), Namun provider yang dirujuk sebagai lokasi penelitian dari tugas akhir ini menggunakan software NEMO dengan beberapa versi yang berbeda disesuaikan dengan keperluan. Nemo memiliki beberapa Tools unggulan, yaitu : Nemo Handy, Nemo Outdoor, Nemo Analyzer, berikut tabel kekurangan dan kelebihan dari nemo:

Tabel 3.3 Kelebihan dan Kekurangan dari Software Nemo No. 1

2

Jenis Nemo Nemo Handy

Nemo Outdoor

Kekurangan

Kelebihan

Hanya dapat

Aplikasi yang dapat

terinstal pada

membantu untuk

handphone Nokia

merekam hasil

dan Samsung

pengukuran

Memiliki harga

Aplikasi yang berfungsi

yang cukup mahal

untuk dapat mengontrol

untuk dapat

dan menganalisa

terinstal di

langsung perubahan

perangkat

parameter pada saat

komputer/Laptop

pengukuran, juga bisa sebagai maps dalam pelaksanaan drive test

3

Nemo Analyzer

Hanya dapat

Dapat membantu

digunakan setelah

menganalisa hasil drive

terinstal pada

test yang telah direkam

perangkat

oleh Nemo Handy

komputer/laptop Sumber: google.com. 

Nemo Handy Nemo Handy adalah Aplikasi yang telah tertanam/terinstal pada suatu perangkat Handphone (UE) yang dimiliki oleh Nokia, Nemo Handy berfungsi sebagai Aplikasi yang merekam pengukuran parameter yang akan menjadi bahan acuan atau bahan analisa provider agar jaringan dapat memberikan performansi yang lebih baik. Namun dalam penggunaannya nemo handy memiliki kekurangan yaitu, sulit dalam menganalisa kualitas sinyal yang didapat secara aktual tidak bisa dianalisa secara langsung, untuk dapat menganalisa logfile yang didapat dengan menggunakan nemo handy harus di pindahkan ke laptop terlebih dahulu agar dapat diolah untuk dianalisa. Berikut adalah versi Nemo handy yang digunakan pada penelitian untuk pengambilan data:

Sumber: Nemo Handy

Gambar 3.4 Versi Nemo Handy Pada saat penggunaan software Nemo Handy, metode Idle Triple Mode diatur. Idle Triple Mode adalah salah satu metode pengaturan set sistem jaringan yang akan diuji dan dianalisa yaitu menggunakan jaringan 2G, 3G, dan 4G.  Nemo Outdoor Nemo Outdoor adalah aplikasi yang sudah terinstal pada perangkat Laptop, aplikasi ini bisa berfungsi sebagai Maps (peta daerah yang akan di cek sinyalnya), sebenarnya Nemo Outdoor berfungsi sebagai aplikasi yang dapat menganalisa secara langsung pada saat melakukan Drive test serta merekam semua parameter yang akan diukur, dengan mengkoneksikan Gps, Handphone (UE), yang telah memiliki aplikasi Nemo Handy, namun tidak banyak Provider yang memiliki aplikasi ini, di karena aplikasi ini cukup mahal. Itulah salah satu penyebab sulitnya menganalisa secara langsung jika hanya menggunakan Nemo Handy.

Sumber : Google

Gambar 3.5 Tampilan saat membuka Nemo Outdoor  Nemo Analyzer Nemo Analyzer adalah aplikasi yang telah terinstal pada laptop digunakan untuk menganalisa hasil drive test yang telah di rekam oleh Nemo Handy, dengan cara memindahkan data ke komputer/laptop yang telah terinstal nemo analyzer. Ada beberapa versi Nemo Analyzer yang digunakan, tergantung dari tingkat kebutuhan dari suatu operator telekomunikasi.

Sumber : Nemo Analyzer

Gambar 3.6 Versi Nemo Analyzer

Dalam mengukur seberapa baiknya kualitas jaringan melalui metode drive test terdapat acuan yang menjadi standarisasi yang digunakan oleh PT. Telkomsel, pada tugas akhir ini digunakan level kuat sinyal RSCP dan Ec/No pada jaringan 3G (UMTS), RSRP dan SNR pada jaringan 4G (LTE). Berikut penjelasan level kuat sinyal untuk jaringan 3G (UMTS) yang digunakan dalam tugas akhir ini: 1.

Receive Signal Code Power (RSCP) Received Signal Code Power (RSCP) merupakan suatu nilai yang

menunjukkan level kekuatan sinyal (Signal Strength) dalam jaringan 3G (UMTS), yang ditunjukkan dalam rentang minus dBm. Semakin kecil nilai RSCP (semakin besar minus dBm pada RSCP), semakin lemah kekuatan sinyal penerimaan pada UE (User Equipment). Skala ini sudah di tentukan dengan standar dari Key Performance Indicator (KPI) maupun standar dari operator masing-masing dengan mengacu pada KPI International Telecommunication Union (ITU). Tabel 3.4 Standard Nilai RSCP WCDMA/UMTS PT. Telkomsel Warna

Kategori

RSCP (dBm)

Keterangan

Sangat Baik

≥-85

Sinyal yang didapatkan sangat baik

Baik

<-85 s/d ≥-95

Sinyal yang didapatkan baik

Cukup Baik

<-95 s/d ≥-102

Sinyal yang didapatkan cukup baik

Buruk

<-102

Sinyal yang didapatkan buruk

Sumber: Data Drive Test PT. Telkomsel Pontianak. Tbk

2.

Energy Carrier Per Noise (Ec/No) Ec/No adalah kualitas data atau suara di jaringan operator 3G/UMTS,

fungsinya sama dengan Rx Qual di jaringan 2G. Standard nilai Ec/No WCDMA/UMTS PT. Telkomsel.

Tabel 3.5 Standard Nilai Ec/No WCDMA/UMTS PT. Telkomsel Warna

Kategori

Ec/No(dB)

Keterangan

Sangat Baik

0 >Ec/No≥ -9

Tidak ada gangguan pada sinyal

Baik

-9 ≥ Ec/No> -12

Hampir tidak terjadi gangguan

Cukup Baik

-12≥ Ec/No > -14

Sedikit terjadi gangguan sinyal

Buruk

<-14

Terjadi gangguan pada sinyal

Sumber: Data Drive Test PT. Telkomsel Pontianak. Tbk

Berikut penjelasan acuan level kuat sinyal dalam jaringan 4G (LTE) yang digunakan PT. Telkomsel. 1. Reference Signal Received Power (RSRP) RSRP adalah kuat sinyal yang diterima dalam satuan dBm. Parameter ini adalah parameter yang spesifik pada drive test 4G LTE dan digunakan oleh perangkat untuk menentukan titik handover. Tabel 3.6 Standard Nilai RSRP LTE PT. Telkomsel Warna

Kategori Baik

RSRP (dBm) > = -100

Keterangan Sinyal yang diterima baik

Cukup Baik

< -100 s/d > = -125

Sinyal yang didapatkan cukup baik

Buruk

< -125

Sinyal yang diterima buruk

Sumber: Data Drive Test PT. Telkomsel Pontianak. Tbk

2. Signal-to-Noise Ratio (SNR) SINR adalah perbandingan kuat sinyal terhadap noise background. Tabel 3.7 Standard Nilai SNR LTE PT. Telkomsel Warna

Kategori Baik

SNR > = 20

Keterangan Tidak ada gangguan kuat sinyal

Cukup Baik

> = 10 s/d < 20

Hampir

tidak

ada

gangguan kuat sinyal Buruk

< 10

Terjadi gangguan kuat sinyal

Sumber: Data Drive Test PT. Telkomsel Pontianak. Tbk

Selanjutnya praktek dilapangan untuk perubahan yang dilakukan pada physical tunning antenna sectoral pada masing-masing BTS tersebut dengan merujuk pada parameter tilt.

3.4.

Teknik Tilting Antenna Berikut proses melakukan teknik tilting antenna yang digunakan pada

masing-masing BTS: 3.4.1

Tilting Antenna BTS TB_Purnama2 Pada BTS TB Purnama2 dilakukan perubahan menggunakan metode

Azimuth tilt yang berarti mengubah arah pancar antena sektoral, perubahan dilakukan pada antena sektor 3 dengan berdasarkan keluhan yang diterima PT.

Telkomsel dan dengan melihat pengaturan antena penyedia layanan BTS tersebut, berikut tahapan perubahan yang dilakukan: 4.

Kendurkan baut penahan clamp pada antena.

5.

Lihat sudut derajat arah yang diinginkan dengan menggunakan kompas.

6. 3.4.2

Kencangkan baut penahan clamp pada antena.

Tilting Antenna BTS Perum Perdana Pada BTS Perum Perdana dilakukan menggunakan metode Electrical tilt

yang berarti mengubah karakteristik fasa sinyal setiap elemen antena secara elektrik, perubahan dilakukan pada antena sektor 2 yang melayani jaringan 4G LTE dengan berdasarkan keluhan yang diterima PT. Telkomsel dan dengan melihat pengaturan antena penyedia layanan BTS tersebut, berikut tahapan perubahan yang dilakukan: 4.

Baut penyangga batang elemen dikendurkan, tahan penyangga agar tidak jatuh.

5.

Turunkan perlahan batang elemen dan sesuaikan dengan nilai derajat yang diinginkan.

6.

3.5.

Eratkan kembali baut penyangga tadi.

Perhitungan Jarak Pancar Antena Jarak pancar yang dapat ditempuh oleh suatu antena dapat dihitung

dengan menggunakan persamaan 3.1 sebagai berikut: Beam < 3dB = ha / tan (downtilt + vertical beamwidth / 2) Main beam = ha / tan (downtilt) Beam > 3db = ha / tan (downtilt – vertical beamwidth / 2) ...............(3.1)

Keterangan: Jarak

= Jarak beam (meter)

ha

= Tinggi Antena (meter)

Downtilt

= Kemiringan Antena (derajat)

Vertical beamwidth

= Besar beam vertikal pada antena (derajat)

tan

= Fungsi tangen

BAB IV ANALISIS PERUBAHAN PHYSICAL TUNNING ANTENNA SECTORAL UNTUK MEMAKSIMALKAN LAYANAN JARINGAN GSM

Pada bab ini diuraikan tentang kondisi sebelum dan sesudah perubahan physical tunning antenna sectoral dengan pengujian melalui drive test lalu perhitungan jarak pancar antena menggunakan teori yang telah dijelaskan pada bab sebelumnya, serta analisis hasil perubahan physical tunning antenna sectoral yang dilakukan. 4.1

Physical Tunning Antenna Sectoral BTS TB_Purnama2

4.1.1

Kondisi BTS TB_Purnama2 Sebelum Perubahan Berikut memperlihatkan tabel Physical Tunning Antenna Sectoral

sebelum perubahan pada BTS: Tabel 4.1 Physical Tunning Antenna Sectoral Sebelum Perubahan pada BTS TB_Purnama2 Antena

Tinggi

Azimuth

Antena

Electrical Tilt

Mechanical

(DCS/UMTS)

Tilt

Sektor 1

39 m

0o

6 o / 4o

4o

Sektor 2

39 m

130o

4 o / 4o

2o

Sektor 3

39 m

240o

4 o / 4o

0o

Sumber: Data base site TB_Purnama PT. Telkomsel.

Sesuai dari tabel diatas kondisi sebelum dilakukan perubahan Physical Tunning Antenna Sectoral menunjukan bahwa tiap sektor antena berada pada ketinggian 39m dengan azimuth sektor 1 mengarah di 0o, azimuth sektor 2 di 130o, dan azimuth sektor 3 di 240o. Sedangkan tunning untuk electrical tilt pada sektor 1 untuk DCS di 6 o, untuk UMTS di 4o, pada sektor 2 untuk DCS dan UMTS diatur di 4o, begitu juga sektor 3 dengan tunning di 4o untuk DCS dan UMTS. Selanjutnya tunning mechanical tilt di sektor 1 di 4o lalu sektor 2 di 2o dan sektor 3 pada 0o. Berikut ditunjukkan melalui gambar hasil foto dari physical tunning antenna sectoral: a. Panorama Tiap Sektor Antena

Dengan melihat panorama dari sektor antena maka dapat dilihat cakupan area pada sektor antena tersebut, Gambar 4.1 memperlihatkan pengukuran arah sudut derajat antena di 0 o pada sektor 1.

Gambar 4.1 Panorama Antena Sektor 1 (0o)

Berikutnya ditunjukkan dengan gambar 4.2 pengukuran arah sudut derajat antena di 130o pada sektor 2.

Gambar 4.2 Panorama Antena Sektor 2 (130o)

Selanjutnya ditunjukkan dengan gambar 4.3 pengukuran arah sudut derajat antena di 240o pada sektor 3.

Gambar 4.3 Panorama Antena Sektor 3 (240o)

b. Pengaturan Electrical tilt Pada Antena Dari data yang diambil pada saat melakukan penelitian dilapangan yang ditunjukkan melalui gambar hasil foto physical tunning antenna sectoral secara electrical. Gambar 4.4 menunjukkan kondisi electrical antena di 6o untuk DCS dan 4o untuk UMTS pada sektor 1.

DCS

UMTS

Gambar 4.4 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 1

Berikutnya gambar 4.5 memperlihatkan melalui penelitian didapat kondisi electrical tilt dengan sudut 4o untuk DCS dan UMTS pada sektor 2.

DCS

UMTS

Gambar 4.5 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 2

Pada sektor 3 diperlihatkan gambar 4.6 yang melalui penelitian didapat kondisi electrical tilt dengan sudut 4o untuk DCS dan UMTS.

DCS

UMTS

Gambar 4.6 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 3

c. Pengaturan Mechanical tilt Pada Antena Sesuai dengan data yang diambil pada saat melakukan penelitian dilapangan yang ditunjukkan melalui gambar hasil foto physical tunning antenna sectoral secara mechanical. Gambar 4.7 membuktikan kondisi sudut kemiringan antena secara mechanical di 4o pada sektor 1.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.7 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 1

Untuk gambar 4.8 membuktikan kondisi sudut kemiringan antena secara mechanical di 2o pada sektor 2.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.8 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 2

Selanjutnya gambar 4.9 didapatkan hasil melalui foto, pengaturan sudut kemiringan antena secara mechanical di 0o pada sektor 3.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.9 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 3

Selanjutnya dilakukan pengujian layanan jaringan sesuai dengan keluhan yang masuk ke PT. Telkomsel Pontianak melalui metode drive test pada sekitar area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3 yang ditunjukkan dengan screenshoot hasil drive test. Dimulai dari rute hingga kualitas layanan yang didapat.

1. Rute Drive test Berikut gambar 4.10 yang menunjukkan rute pengambilan data kualitas layanan jaringan pada area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3.

Gambar 4.10 Rute Drive test

2. Hasil Kuat Sinyal Berikut dari gambar 4.11 dan 4.12 menjelaskan hasil dari kuat sinyal RSCP dan Ec/No pada area Komp. Bali Agung 3 yang dibaca dengan presentasi nilai level kuat sinyal sesuai dengan standarisasi level kuat sinyal yang digunakan PT. Telkomsel. Receive Signal Code Power (RSCP)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.11 Screenshoot Hasil Drive test Sebelum Perubahan untuk RSCP

Energy Carrier Per Noise (Ec/No)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.12 Screenshoot Hasil Drive test Sebelum Perubahan untuk Ec/No

4.1.2

Kondisi BTS TB_Purnama2 Sesudah Perubahan Berikut memperlihatkan tabel Physical Tunning Antenna Sectoral pada

BTS TB_Purnama2: Tabel 4.2 Physical Tunning Antenna Sectoral Sesudah Perubahan BTS TB_Purnama2 Antena

Tinggi

Azimuth

Antena

Electrical Tilt

Mechanical

(DCS/UMTS)

Tilt

Sektor 1

39 m

0o

6 o / 4o

4o

Sektor 2

39 m

130o

4 o / 4o

2o

Sektor 3

39 m

280o

4 o / 4o

0o

Sumber: Data base site TB_Purnama PT. Telkomsel.

Merujuk dengan tabel sebelumnya, perubahan tunning dilakukan pada antena sektor 3 dengan menggunakan parameter tilt Azimuth, yang jika dilakukan akan merubah arah pancar antena sesuai yang diinginkan dengan satuan derajat. Maka dapat dilihat tunning antena sektor 3 dirubah ke 280o. melalui gambar 4.13 dan

4.14 membuktikan perubahan physical tunning antenna sectoral pada BTS Perum Perdana.

Azimuth Sebelum (240o)

Azimuth Sesudah(280o)

(a)

(b)

Gambar 4.13 Perubahan dengan menggunakan Azimuth Tilt. (a) Kondisi Sudut Sebelum (b) Kondisi Sudut Sesudah

Berikut ditampilkan panorama antena sesuai dengan arah perubahan dari tabel diatas,

Sebelum (240o)

Sesudah(280o)

(a)

(b)

Gambar 4.14 Perubahan Panorama Area Sektor 3 (a) Sebelum (b) Sesudah (a) Kondisi Panorama Sebelum (b) Kondisi Panorama Sesudah

Selanjutnya

dilakukan

pengujian

layanan

jaringan

untuk

membuktikan

peningkatan layanan dari keluhan pelanggan kepada PT. Telkomsel Pontianak melalui metode drive test sesuai rute yang dapat dilihat pada Gambar 4.10 pada sekitar area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3 yang ditunjukkan dengan screenshoot hasil drive test RSCP dan Ec/No. Berikut dari gambar 4.28 dan 4.29 menjelaskan hasil dari kuat sinyal RSCP dan Ec/No pada area Komp. Bali Agung 3 yang dibaca dengan presentasi nilai level kuat sinyal sesuai dengan standarisasi level kuat sinyal yang digunakan PT. Telkomsel.  Receive Signal Code Power (RSCP)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.15 Screenshoot Hasil Drive test Setelah Perubahan untuk RSCP

 Energy Carrier Per Noise (Ec/No)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.16 Screenshoot Hasil Drive test Setelah Perubahan untuk Ec/No

4.1.3

Perhitungan Jarak Pancar Antena Sektoral BTS TB_Purnama2 Jarak pancar antena sektoral menggunakan perhitungan berdasarkan

rumus yang telah diuraikan pada bab sebelumnya, dengan merujuk pada tabel physical tunning antenna sectoral BTS TB_Purnama2 (4.1). 

Sektor 1 Beam <3dB

= 39/tan (4o+(4,3o/2)) = 39/tan (6,15) = 361 m = 0,361 Km

Main beam

= 39/tan (4o) = 557 m = 0,557 Km

Beam >3dB

= 39/tan (4o-(4,3o/2) = 39/tan = 1.207 m = 1,207 Km



Beam <3dB

= 0,361 Km

Main beam

= 0,557 Km

Beam >3dB

= 1,207 Km

Sektor 2 Beam <3dB

= 39/tan (2o+(4,3o/2)) = 39/tan (4,15) = 518 m = 0,518 Km

Main beam

= 39/tan (2o) = 1116 m = 1,116 Km

Beam >3dB

= 39/tan (2o-(4,3o/2) = 39/tan (-0,15) = 1.489 m = 1,489 Km



Beam <3dB

= 0,518 Km

Main beam

= 1,116 Km

Beam >3dB

= 1,489 Km

Sektor 3 Beam <3dB

= 39/tan (0o+(4,3o/2)) = 39/tan (2,15) = 1.038 m = 1,038 Km

Main beam

= 39/tan (0o) = m = Km

= 39/tan (0o-(4,3o/2)

Beam >3dB

= 39/tan (-2,15) = 1.038 m = 1,038 Km Beam <3dB

= 1,038 Km

Main beam

=

Beam >3dB

= 1,038 Km

4.2

Physical Tunning Antenna Sectoral BTS Perum Perdana

4.2.1

Kondisi BTS Perum Perdana Sebelum Perubahan Berikut memperlihatkan tabel Physical Tunning Antenna Sectoral

sebelum perubahan pada BTS: Tabel 4.3 Physical Tunning Antenna Sectoral Sebelum perubahan pada BTS Perum Perdana Antena

Tinggi

Azimuth

Antena

Electrical Tilt

Mechanical

(GSM/LTE)

Tilt

Sektor 1

41 m

90o

7 o/ 10o

3o

Sektor 2

41 m

220o

8o / 10o

0o

Sektor 3

41 m

295o

2 o/ 2o

6o

Sumber: Data base site TB_Purnama PT. Telkomsel.

Sesuai dari tabel diatas pengaturan sebelum dilakukan perubahan Physical Tunning Antenna Sectoral menunjukan bahwa tiap sektor antena berada pada ketinggian 41m dengan azimuth sektor 1 mengarah di 90o, azimuth sektor 2 di 220o, dan azimuth sektor 3 di 295o. Sedangkan tunning untuk electrical tilt pada sektor 1 untuk GSM di 7 o, untuk LTE di 10o, pada sektor 2 untuk GSM di 8 o dan LTE diatur di 10o, begitu juga sektor 3 dengan tunning di 2o untuk GSM dan LTE. Selanjutnya tunning mechanical tilt di sektor 1 di 3o lalu sektor 2 di 0 o dan sektor 3 pada 6o. a. Panorama Tiap Sektor Antena Dengan melihat panorama dari sektor antena maka dapat dilihat cakupan area pada sektor antena tersebut, Gambar 4.17 memperlihatkan pengukuran arah sudut derajat antena di 90o pada sektor 1.

Gambar 4.17 Panorama Antena Sektor 1 (90o)

Berikutnya ditunjukkan dengan gambar 4.18 pengukuran arah sudut derajat antena di 220o pada sektor 2.

Gambar 4.18 Panorama Antena Sektor 2 (220o)

Selanjutnya ditunjukkan dengan gambar 4.19 pengukuran arah sudut derajat antena di 295o pada sektor 3.

Gambar 4.19 Panorama Antena Sektor 3 (295o)

b. Pengaturan Electrical tilt Pada Antena Dari data yang diambil pada saat melakukan penelitian dilapangan yang ditunjukkan melalui gambar hasil foto physical tunning antenna sectoral secara electrical. Gambar 4.20 menunjukkan pengaturan electrical antena di 7o untuk GSM dan 10o untuk LTE pada sektor 1.

GSM (7o)

UMTS (10o)

Gambar 4.20 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 1

Berikutnya gambar 4.21 memperlihatkan melalui penelitian didapat pengaturan electrical tilt dengan sudut 8o untuk GSM dan 10o LTE pada sektor 2.

GSM (8o)

UMTS (10o)

Gambar 4.21 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 2

Pada sektor 3 diperlihatkan gambar 4.22 yang melalui penelitian didapat pengaturan electrical tilt dengan sudut 2o untuk GSM dan LTE.

GSM (2o)

UMTS (2o)

Gambar 4.22 Kondisi Electrical tilt pada Sektor 3

c. Pengaturan Mechanical tilt Pada Antena Sesuai dengan data yang diambil pada saat melakukan penelitian dilapangan yang ditunjukkan melalui gambar hasil foto physical tunning antenna sectoral secara mechanical. Gambar 4.23 membuktikan pengaturan sudut kemiringan antena secara mechanical di 3o pada sektor 1.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.23 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 1

Untuk gambar 4.24 membuktikan pengaturan sudut kemiringan antena secara mechanical di 0o pada sektor 2.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.24 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 2

Selanjutnya gambar 4.25 didapatkan hasil melalui foto, pengaturan sudut kemiringan antena secara mechanical di 6o pada sektor 3.

Alat ukur kemiringan antena

Breket Antena

Gambar 4.25 Kondisi Mechanical tilt pada Sektor 3

Selanjutnya dilakukan pengujian layanan jaringan untuk membuktikan keluhan yang masuk ke PT. Telkomsel Pontianak melalui metode drive test pada sekitar area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3 yang ditunjukkan dengan screenshot hasil drive test. Dimulai dari rute hingga kualitas layanan yang didapat. 1. Rute Drive test Berikut gambar 4.26 yang menunjukkan rute pengambilan data kualitas layanan jaringan pada area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3.

Gambar 4.26 Rute Drive test

2. Hasil Kuat Sinyal

Berikut dari gambar 4.27 dan 4.28 menjelaskan hasil dari kuat sinyal RSRP dan SNR pada area Komp. Bali Agung 3 yang dibaca dengan presentasi nilai level kuat sinyal sesuai dengan standarisasi level kuat sinyal yang digunakan PT. Telkomsel.  Reference Signal Received Power (RSRP)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.27 Screenshoot Hasil Drive test Sebelum Perubahan untuk RSRP

 Signal-to-Noise Ratio (SNR)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.28 Screenshoot Hasil Drive test Sebelum Perubahan untuk SNR 4.2.2

Kondisi BTS Perum Perdana Sesudah Perubahan

Berikut memperlihatkan tabel Physical Tunning Antenna Sectoral pada BTS Perum Perdana: Tabel 4.4 Physical Tunning Antenna Sectoral Sesudah Perubahan BTS Perum Perdana Antena

Tinggi

Azimuth

Antena

Electrical Tilt

Mechanical

(GSM/LTE)

Tilt

Sektor 1

41 m

90

7 / 10

3

Sektor 2

41 m

220

8/5

0

Sektor 3

41 m

295

2/2

6

Sumber: Data base site TB_Purnama PT. Telkomsel.

Merujuk dengan tabel sebelumnya perubahan tunning dilakukan pada antena sektor 2 untuk jaringan 4G (LTE) dengan menggunakan parameter tilt Electrical, yang jika dilakukan akan merubah bentuk polarisasi antena. Semakin besar nilai electrical maka semakin kecil pula coverage yang dihasilkan antena, begitu juga sebaliknya. Gambar berikut menunjukkan pengaturan electrical tilt yang dilakukan pada antena sektor 2 untuk merubah tunning di 5o.

Sebelum (10o)

Sesudah (5o)

(a)

(b)

Gambar 4.29 Perubahan dengan menggunakan Electrical Tilt. (a) Kondisi Sebelum (b) Kondisi Sesudah Dengan dilakukan perubahan electrical tilt pada antena sektor 2, perubahan polarisasi antena diilustrasikan sebagai berikut,

Sebelum (10o)

Sesudah (5o)

(a)

(b)

Gambar 4.30 Perubahan Bentuk Ilustrasi Polarisasi secara Electrical Tilt. (a) Ilustrasi Polarisasi Sebelum (b) Ilustrasi Polarisasi Sesudah

Selanjutnya

dilakukan

pengujian

layanan

jaringan

untuk

membuktikan

peningkatan layanan dari keluhan pelanggan kepada PT. Telkomsel Pontianak melalui metode drive test sesuai rute yang dapat dilihat pada Gambar 4.22 pada sekitar area Jl. Perdana Komp. Bali Agung 3 yang ditunjukkan dengan screenshoot hasil drive test RSRP dan SNR. Berikut ini dari gambar 4. dan 4.

menjelaskan hasil dari kuat sinyal RSRP dan SNR pada area Komp. Bali Agung 3 yang dibaca dengan presentasi nilai level kuat sinyal sesuai dengan standarisasi level kuat sinyal yang digunakan PT. Telkomsel.

1. Hasil Kuat Sinyal Berikut dari gambar 4.30 dan 4.31 memperlihatkan hasil dari kuat sinyal RSRP dan SINR pada area Komp. Bali Agung 3 yang dibaca dengan presentasi nilai level kuat sinyal sesuai dengan standarisasi level kuat sinyal yang digunakan PT. Telkomsel.  Reference Signal Received Power (RSRP)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.31 Screenshoot Hasil Drive test Setelah Perubahan untuk RSRP

 Signal-to-Noise Ratio (SNR)

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.32 Screenshoot Hasil Drive test Setelah Perubahan untuk SNR

4.2.3

Perhitungan Jarak Pancar Antena Sektoral BTS Perum Perdana Jarak pancar antena sektoral menggunakan perhitungan berdasarkan

rumus yang telah diuraikan pada bab sebelumnya, dengan merujuk pada tabel Physical Tunning Antenna Sectoral (4.2). 

Sektor 1 Beam <3dB

= 41/tan (3o+(7,2o/2)) = 41/tan (6,6) = 354 m = 0,354 Km

Main beam

= 41/tan (3o) = 782 m = 0,782 Km

Beam >3dB

= 41/tan (3o-(7,2o/2) = 41/tan (-0,16) = 3.915 m = 3,915 Km

Beam <3dB

= 0,354 Km

Main beam

= 0,782 Km

Beam >3dB 

= 3,915 Km

Sektor 2 = 41/tan (0o+(7,2o/2))

Beam <3dB

= 41/tan (3,6) = 651 m = 0,651 Km = 41/tan (0o)

Main beam

= m = Km = 41/tan (0o-(7,2o/2)

Beam >3dB

= 41/tan (-3,6)

= 651 m = 0,651 Km



Beam <3dB

= 0,651 Km

Main beam

=

Beam >3dB

= 0,651 Km

Sektor 3 Beam <3dB

= 41/tan (6o+(7,2o/2)) = 41/tan (9,6) = 242 m = 0,242 Km

Main beam

= 41/tan (6o) = 390 m = 0,390 Km

Beam >3dB

= 41/tan (6o-(7,2o/2) = 41/tan (2,4)

= 978 m = 0,978 Km

4.3

Beam <3dB

= 0,242 Km

Main beam

= 0,390 Km

Beam >3dB

= 0,978 Km

Analisis Perbandingan Perubahan Physical Tunning Antenna Sectoral Layanan jaringan exsisting pada daerah Komplek Bali Agung 3 Jl.

Perdana Kota Pontianak yang di cover oleh PT. Telkomsel pada site BTS TB_Purnama2 dan site BTS Perum Perdana kurang maksimal melayani pengguna yang dibuktikan melalui penelitian ini dengan menggunakan metode drive test yang mengacu pada standarisasi kuat level sinyal RSCP dan Ec/No untuk jaringan 3G dan RSRP dan SNR untuk jaringan 4G, perolehan data dapat dilihat pada kondisi antenna sectoral sebelum perubahan (4.1.1 dan 4.2.1). Perubahan untuk site BTS TB_Purnama2 ditentukan berdasarkan data BTS tersebut, dan diperoleh antenna sektor 3 untuk layanan 3G yang mengarah atau memancarkan sinyal di 240o atau ke area yang dapat dikatakan tidak memiliki pengguna (dapat dilihat melalui Gambar 4.3). Dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral sesuai dengan metode tilting antenna sectoral pada antenna sektor 3 menggunakan Azimuth tilt di 280o yang mengarah ke area pemukiman sekitar Bali Agung 3 Jl Perdana Kota Pontianak (dapat dilihat melalui Gambar 4.13 dan 4.14). Perubahan untuk site BTS Perum Perdana ditentukan berdasarkan data BTS tersebut, dan diperoleh antenna sektor 2 untuk layanan 4G yang diatur secara electrical di 10o, yang mengakibatkan cakupan area tidak menjangkau daerah Komplek Bali Agung 3, dikarenakan secara teori nilai fasa yang diatur membuat polarisasi antena bergeser sesuai derajat

kemiringan yang diatur dan

menghasilkan jarak pancar kurang maksimal atau pola radiasi antena tersebut mengecil. Dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral sesuai dengan metode tilting antenna sectoral pada antenna sektor 2 menggunakan Electrical tilt di 5o yang secara teori mempersempit pola radiasi namun menambah jarak pancar

ke area pemukiman sekitar Bali Agung 3 Jl Perdana Kota Pontianak. Gambar 4.34 adalah contoh yang menjelaskan melalui ilustrasi pengaturan electrical tilt yang dilakukan.

(1)

(2)

(3)

Gambar 4.33 (1) Pengaruh dari Electrical tilt, yaitu Fasa Sinyal akan bergeser. (2) Bentuk Pengaruh dari Electrical tilt. (3) Pengaturan pada Antena. Pengujian level kuat sinyal dari perubahan physical tunning antenna sectoral untuk masing-masing BTS dilakukan melalui drive test yang membuktikan terjadi peningkatan performansi layanan jaringan pada area Komplek Bali Agung 3 Jl. Perdana Kota Pontianak. Berikut tampilan hasil screenshoot jalur atau rute pengambilan data drive test serta jarak rute tersebut:

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.34 Rute dan Jarak Drive test

Drive test dilakukan dengan mengitari area Komplek Bali Agung 3 Jl. Perdana Kota Pontianak. Pada gambar, warna plot biru menjelaskan jalur yang dilalui pada saat melakukan drive test, garis diatas plot berwarna biru adalah penggunaan ruller dalam aplikasi Google Earth yang menunjukkan jarak dalam satuan meter, untuk penelitian ini jarak rute sejauh 776m, sedangkan warna hijau berbentuk prisma di gambar mewakili BTS TB_Purnama2. Hasil pengujian layanan jaringan mengacu pada parameter kuat level sinyal standarisasi yang digunakan PT. Telkomsel, berikut hasil perolehan data yang ditunjukkan dengan gambar setelah perubahan dan tabel perbandingan yang mengacu pada parameter kuat level sinyal PT. Telkomsel. 1.

RSCP (Receive Signal Code Power) Parameter kuat level sinyal RSCP adalah indikator yang menunjukkan kekuatan sinyal untuk layanan jaringan sistem komunikasi bergerak seluler UMTS atau dikenal dengan 3G.

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.35 Data Analisis Drive test untuk RSCP

Dari plot gambar tersebut diperoleh data RSCP, dimana RSCP dengan indikator berwarna biru tua memiliki persentase terbesar 91.10%, warna hijau tua 8.90%, untuk indikator warna kuning 0% begitu juga dengan indikator berwarna merah yang memperoleh plot 0%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kuat level sinyal untuk parameter RSCP PT.

Telkomsel yang diterima oleh UE pada rute drive test setelah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting terjadi peningkatan yang sangat baik. Ditunjukkan melalui tabel, perbandingan nilai level kuat sinyal parameter RSCP sebelum dan sesudah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral.

Tabel 4.5 Perbandingan Level Kuat Sinyal Parameter RSCP Nama Lokasi

Parameter standarisasi RSCP

Perubahan hasil Drive

(dBm) PT. Telkomsel

test (%) Sebelum

Sesudah

Sangat Baik

36,53

91,10

BTS

≥-85

TB_Purnama2

<-85 s/d ≥-95

Baik

50,94

8,90

(3G)

<-95 s/d ≥-102

Cukup Baik

11,39

0.00

Buruk

1,14

0.00

<-102

Sesuai tabel 4.5, nilai level kuat sinyal sebelum perubahan secara persentase didominasi dengan indikator berwarna hijau kategori baik dengan nilai 50.94% lalu indikator berwarna biru yang berarti nilai dengan kategori terbaik hanya 36.53% sedangkan indikator berwarna kuning yang berarti masuk dalam kategori cukup baik 11.39% sedangkan indikator berwarna merah yang berarti kondisi buruk bernilai 1.14%, setelah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral nilai level kuat sinyal menjadi didominasi oleh kategori sangat baik dengan indikator berwarna biru tua meningkat 54.57% menjadi 91.10%, indikator hijau tua

menjadi 8.90% yang berarti turun dari nilai sebelumnya dan masuk dalam kategori baik sedangkan untuk indikator berwarna kuning yang berarti cukup baik dan indikator berwarna merah yang berarti dalam kategori buruk bernilai 0%. Peningkatan nilai kuat level sinyal sebelum perubahan dan setelah perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting untuk kategori sangat baik indikator biru tua menunjukkan adanya peningkatan layanan jaringan di area yang dikeluhkan pelanggan kepada PT. Telkomsel Kota Pontianak.

2.

Ec/No (Energy Carrier Per Noise) Ec/No merupakan parameter yang menunjukkan kualitas data atau suara pada jaringan UMTS (3G). Perbandingan nilai

parameter Ec/No

menunjukkan adanya peningkatan performansi layanan jaringan di area Komplek Bali Agung 3.

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.36 Data Analisis Drive test untuk Ec/No

Dari plot gambar tersebut diperoleh data Ec/No, dimana Ec/No dengan indikator berwarna biru tua memiliki persentase terbesar 97.85%, warna hijau tua 1.82%, untuk indikator warna kuning 0.33% sedangkan indikator berwarna merah yang memperoleh plot 0%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kuat level sinyal untuk parameter Ec/No PT. Telkomsel yang

diterima oleh UE pada rute drive test setelah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting terjadi peningkatan yang sangat baik.

Tabel 4.6 Perbandingan Level Kuat Sinyal Parameter Ec/No Nama Lokasi

BTS

Parameter standarisasi Ec/No (dBm)

Perubahan hasil Drive

PT. Telkomsel

test (%)

0 >Ec/No≥ -9

TB_Purnama2 -9 ≥ Ec/No> -12 (3G)

-12≥ Ec/No > -14 <-14

Sebelum

Sesudah

Sangat Baik

69,75

97,85

Baik

19,84

1,82

Cukup Baik

5,02

0,33

Buruk

5,4

0.00

Sesuai tabel 4.6, nilai level kuat sinyal parameter Ec/No sebelum perubahan secara persentase sudah dapat dikatakan sesuai untuk melayani pengguna di area Komplek Bali Agung 3 namun, perubahan physical tunning antenna sectoral secara azimuth tilt yang dilakukan pada BTS_Purnama2 untuk meningkatkan layanan jaringan mengacu pada nilai RSCP yang mengakibatkan nilai yang sudah cukup pada Ec/No menjadi semakin baik. Untuk indikator berwarna biru yang berarti kategori sangat baik pada kondisi sebelum perubahan bernilai 69.75% meningkat 28.10% menjadi 97.85%, lalu untuk indikator berwarna hijau tua dengan kategori baik menurun 18.02% menjadi 1.82 yang sebelumnya bernilai 19.84%, sedangkan indikator berwarna kuning yang berarti kategori cukup baik

bernilai 5.02% pada kondisi sebelum perubahan dan berkurang 4.69% menjadi 0.33% dan pada indikator merah dengan kategori buruk setelah dilakukan perubahan menjadi 0% yang sebelumnya bernilai 5.4%. Peningkatan nilai kuat level sinyal sebelum perubahan dan setelah perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting pada indikator biru tua yang berarti kategori sangat baik dan mendominasi plot pada gambar membuktikan peningkatan layanan jaringan pada area Komplek Bali Agung 3 dan menjawab keluhan pelanggan kepada PT. Telkomsel Kota Pontianak.

3.

RSRP (Receive Signal Reference Power) Parameter kuat level sinyal RSRP adalah indikator yang menunjukkan kekuatan sinyal untuk layanan jaringan sistem komunikasi bergerak seluler LTE atau dikenal dengan 4G.

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.37 Data Analisis Drive test untuk RSRP Dari plot gambar tersebut diperoleh data RSRP, dimana RSRP dengan indikator berwarna kuning memiliki persentase terbesar 81,36%, warna hijau 18.64%, selanjutnya indikator berwarna merah yang memperoleh plot 0%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kuat level sinyal untuk parameter RSRP PT. Telkomsel yang diterima oleh UE pada rute drive test

setelah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting terjadi peningkatan yang sangat baik. Ditunjukkan melalui tabel, perbandingan nilai level kuat sinyal parameter RSRP sebelum dan sesudah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral.

Tabel 4.7 Perbandingan Level Kuat Sinyal Parameter RSRP Nama Lokasi

Parameter standarisasi RSRP (dBm)

Perubahan hasil Drive

PT. Telkomsel

test (%)

BTS Perum

> = -100

Perdana (4G)

< -100 s/d > = -125 < -125

Sebelum

Sesudah

Baik

5,71

18,64

Cukup Baik

94,29

81,36

Buruk

0,00

0,00

Sesuai tabel 4.7, sebelum dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral nilai level kuat sinyal dengan indikator berwarna merah yang berarti masuk dalam kategori buruk bernilai 00.00%, setelah itu indikator berwarna kuning yang berarti kategori cukup baik dengan nilai 94.29%, selanjutnya dengan kategori baik indikator hijau yang hanya bernilai 5.71%, karena nilai-nilai secara persentase yang membuktikan belum maksimalnya layanan jaringan 4G di area Komplek Bali Agung 3 Jl. Perdana inilah yang menyebabkan pelanggan mengeluhkan jaringan kepada PT. Telkomsel Pontianak dan jika tidak diambil tindakan dapat berakibat fatal maka selanjutnya dalam penelitian ini dilakukan physical tunning antenna sectoral dengan merubah antena sektoral menggunakan metode electrical tilt yang membuktikan bahwa nilai level kuat sinyal

setelah dilakukan pengujian dengan drive test menghasilkan indikator berwarna hijau meningkat 12.93% dari nilai sebelumnya dan menjadi 18.64% yang berarti kondisi baik, selanjutnya indikator berwarna kuning dengan kategori cukup baik bernilai 81.36%, sedangkan kategori buruk berindikator merah tetap bernilai 0.00%. Penurunan nilai kategori cukup baik berindikator kuning yang mendominasi nilai sebelum perubahan yang mempengaruhi meningkatnya nilai pada kategori baik secara persentase hasil drive test menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kuat level sinyal untuk layanan 4G di area yang dikeluhkan pelanggan dan membuktikan pengaruh perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilt antena sektoral sangat mempengaruhi kualitas layanan jaringan GSM. 4.

SNR (Signal to Noise Ratio) Parameter SNR merupakan perbandingan kuat sinyal terhadap noise background.

Sumber: Data Drive test PT.Telkomsel Pontianak

Gambar 4.38 Data Analisis Drive test untuk SNR

Dari plot gambar tersebut diperoleh data SNR, dimana SNR dengan indikator berwarna merah memiliki persentase terbesar 88.98%, warna kuning 11.02%, selanjutnya indikator berwarna hijau yang memperoleh plot 0.00%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kuat level sinyal untuk

parameter SNR PT. Telkomsel yang diterima oleh UE pada rute drive test setelah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilting terjadi peningkatan yang sangat baik. Ditunjukkan melalui tabel, perbandingan nilai level kuat sinyal parameter SNR sebelum dan sesudah dilakukan perubahan physical tunning antenna sectoral.

Tabel 4.8 Perbandingan Level Kuat Sinyal Parameter SINR Nama Lokasi

Parameter standarisasi SNR (dBm)

Perubahan hasil Drive

PT. Telkomsel

test (%)

BTS Perum

> = 20

Perdana (4G)

> = 10 s/d < 20 < 10

Sebelum

Sesudah

Baik

0,00

0,00

Cukup Baik

1,60

11,02

Buruk

98,40

88,98

Sesuai tabel 4.8, nilai level kuat sinyal parameter SNR sebelum perubahan secara persentase indikator berwarna merah yang berarti masuk dalam kategori buruk bernilai 98,40% setelah itu indikator berwarna kuning yang berarti kategori cukup baik dengan nilai 1,60% selanjutnya dengan kategori baik indikator berwarna hijau yang tidak memiliki plot dan berarti bernilai 0,00%. SNR merupakan parameter kedua untuk jaringan 4G yang memiliki pengaruh terhadap kualitas layanan jaringan karena nilai-nilai secara persentase yang membuktikan buruknya parameter tersebut maka dapat juga dikatakan bahwa layanan jaringan 4G di area Komplek Bali Agung 3 Jl. Perdana menurut parameter SNR inilah yang menyebabkan pelanggan mengeluhkan jaringan kepada PT. Telkomsel Pontianak dan jika tidak diambil tindakan dapat berakibat fatal, dan dengan perubahan physical tunning antenna sectoral yang merubah antena sektoral

menggunakan metode electrical tilt maka membuktikan bahwa nilai level kuat sinyal setelah dilakukan pengujian dengan drive test menghasilkan indikator berwarna merah yang berarti kondisi buruk bernilai 88.98%, kategori cukup baik dengan indikator berwarna kuning meningkat menjadi 11.02% sedangkan kategori sangat baik berindikator hijau tetap bernilai 0.00%. Peningkatan level kuat sinyal di area yang dikeluhkan pelanggan kategori cukup baik berindikator kuning yang secara persentase hasil drive test membuktikan bahwa pengaruh perubahan physical tunning antenna sectoral dengan metode tilt antena sektoral sangat mempengaruhi kualitas layanan jaringan.

skripsi imam tmz.pdf

Loading… Page 1. Whoops! There was a problem loading more pages. skripsi imam tmz.pdf. skripsi imam tmz.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu.

4MB Sizes 46 Downloads 298 Views

Recommend Documents

Skripsi Rand.pdf
Generated by Foxit PDF Creator © Foxit Software. http://www.foxitsoftware.com For evaluation only. Page 3 of 8. Skripsi Rand.pdf. Skripsi Rand.pdf. Open.

Skripsi Dropship 1.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. Skripsi Dropship ...

upload-jadwal-skripsi-212223-Juni-2016.pdf
Page 3 of 32. Page 3 of 32. upload-jadwal-skripsi-212223-Juni-2016.pdf. upload-jadwal-skripsi-212223-Juni-2016.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In.

Adab Al-Mufrad - Imam Bukhari.pdf
Names. XXXIV. Kunyas. XXXV. Poetry. XXXVI. Words. XXXVII. General Behaviour. XXXVIII. Omens. XXXIX. Sneezing and Yawning. XD. Gestures. XDI. Greeting.

Remembering Imam Mahdi (atf).pdf
Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sunday. Everyday remember: 1. Say Salaam to Imam. 2. Give Sadaqa. 3. Pray for Imam to come quickly. O Imam! Please help me to be the best I can,. so that I can join your team and be your helper. Page

Imam Mahdi (ATF).pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. Imam Mahdi ...Missing:

40 Hadith Imam Nawawi.pdf
Page 3 of 63. 40 Hadith Imam Nawawi.pdf. 40 Hadith Imam Nawawi.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In. Main menu. Displaying 40 Hadith Imam Nawawi.pdf.

40 Hadith Imam Nawawi.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. 40 Hadith Imam ...

7. IPS (IMAM MASHUDI).pdf
b) Berdasarkan hukum agama. c) Berdasarkan hukum Negara. Page 3 of 8. 7. IPS (IMAM MASHUDI).pdf. 7. IPS (IMAM MASHUDI).pdf. Open. Extract. Open with.

Imam Mahdi - Dr Maza.pdf
Ramailah, Saddam Hussein masa nak perang dulu dia mengaku keturunan Nabi. King Hussein. dan kerajaan Abdullah di Jordan dia memang keturunan Nabi ...

STANDAR FILE SKRIPSI-LAPORAN D3.pdf
There was a problem previewing this document. Retrying... Download. Connect more apps... Try one of the apps below to open or edit this item. STANDAR FILE ...

Al Imam Ul Hussain (R.A) By Allama Abdul Wahid Kheyari.pdf ...
besturdubooks.wordpress.com. Page 3 of 241. Al Imam Ul Hussain (R.A) By Allama Abdul Wahid Kheyari.pdf. Al Imam Ul Hussain (R.A) By Allama Abdul Wahid ...

Norhidayat_Metode Ta'wil al-Quran Menurut Imam al-Ghazali.pdf ...
Norhidayat_Metode Ta'wil al-Quran Menurut Imam al-Ghazali.pdf. Norhidayat_Metode Ta'wil al-Quran Menurut Imam al-Ghazali.pdf. Open. Extract. Open with.

Areeza - Letter to Imam Mahdi (ATF).pdf
A Special Letter. To My Imam. Page 1 of 1. Areeza - Letter to Imam Mahdi (ATF).pdf. Areeza - Letter to Imam Mahdi (ATF).pdf. Open. Extract. Open with. Sign In.

Damascus Countdown (The Twelfth Imam, #3) by Joel C. Rosenberg.pdf
Damascus Countdown (The Twelfth Imam, #3) by Joel C. Rosenberg.pdf. Damascus Countdown (The Twelfth Imam, #3) by Joel C. Rosenberg.pdf. Open.

Al Kabair (Dosa-Dosa Besar) - Imam Adz-Dzahabi.pdf
Page 3 of 386. Al Kabair (Dosa-Dosa Besar) - Imam Adz-Dzahabi.pdf. Al Kabair (Dosa-Dosa Besar) - Imam Adz-Dzahabi.pdf. Open. Extract. Open with. Sign In.

Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf
Sign in. Page. 1. /. 66. Loading… Page 1 of 66. Page 1 of 66. Page 2 of 66. Page 2 of 66. Page 3 of 66. Page 3 of 66. Page 4 of 66. Page 4 of 66. Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf. Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf. Open. Ex

Roadmap-alir-Prof Dr Ir Slamet Imam Wahyudi Unisulla.pdf ...
Try one of the apps below to open or edit this item. Roadmap-alir-Prof Dr Ir Slamet Imam Wahyudi Unisulla.pdf. Roadmap-alir-Prof Dr Ir Slamet Imam Wahyudi ...

Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf
Page 3 of 66. Page 3 of 66. Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf. Imam-Al-Ghazali-Beginning-of-Guidance (1).pdf. Open. Extract. Open with. Sign In.

Ebu Hanife ( Imam-i Azam ) - Muhammed Ebu Zehra.pdf
da ölçüsüz konuşmuşlar, onu ırzı ve Jini tecavüzden. masun obuası gereken bir Müslüman mertebesinden. indirmek istemişlerdir. Mübalâğalı bir tarzda kusur ve ...

Contoh Skripsi Bahasa Inggris PTK – Kali ini saya akan ...
English is one of the international languages that is used by many people in the world and in many areas of everyday ... There are various ways to organize the sentences in a piece of writing. One of them is recount .... the characters in the story,